Kisah Nyata Seorang yang Miliki Hutang Banyak tapi Lunas Cepat, Ini Amalannya Kata Ustadz Muhammad Al Habsyi

- 26 April 2023, 22:57 WIB
Ilustrasi Kisah Nyata Seorang yang Miliki Hutang Banyak tapi Lunas Cepat, Ini Amalannya Kata Ustadz Muhammad Al Habsyi
Ilustrasi Kisah Nyata Seorang yang Miliki Hutang Banyak tapi Lunas Cepat, Ini Amalannya Kata Ustadz Muhammad Al Habsyi /pexels/

"Kira-kira lebih besar mana hutangmu atau rahmad Allah SWT," tanya pengusaha tersebut.

Lalu temannya bilang jika rahmad Allah lebih besar dari hutang.

"Tentu rahmad Allah SWT lebih jauh dari hutang dan segala apapun," jawabnya.

"Kalau begitu fokuskan dirimu untuk mencari rahmad Allah SWT," saran pengusaha tersebut.

Gimana caranya, pikir temannya itu. Hingga akhirnya ia ingat firman Allah Sesungguhnya rahmad Allah SWT sangat dekat dengan orang-orang yang berbuat baik.

Maka ia berpikir kalau ingin mendapatkan rahmad Allah maka saya harus menjadi orang yang baik. Baik dalam membayar haknya Allah dan baik dalam hal bergaul dengan sesama manusia.

Setelah itu ia mendengarkan ceramah tentang barangsiapa bersholawat kepada Nabi Besar Muhammad SAW satu kali maka Allah membalas kepada orang tersebut sholawat 10 kali. Swolawat Allah kepada hambanya adalah bentuk rahmad kepada hambanya.

Ia pun mengambil kesimpulan untuk mengambil rahmad yang besar saya harus banyak bersholawat. Lalu tak henti-hentinya pribadinya jadi orang yang baik dan lisannya tidak pernah berhenti mengucapkan sholawat.

Akhirnya dalam satu tahun rumahnya sudah bisa diambil lagi dan dalam beberapa tahun hutangnya lunas dan saat ini menjadi orang yang sangat kaya raya.

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah