Berbahayakah Gerakan Geleng-Geleng saat Membaca Laa Illaha Illallah? Gus Baha Menjawab

- 17 April 2023, 21:05 WIB
Berbahayakah Gerakan Geleng-Geleng saat Membaca Laa Illaha Illallah? Gus Baha Menjawab
Berbahayakah Gerakan Geleng-Geleng saat Membaca Laa Illaha Illallah? Gus Baha Menjawab /Berita Bantul/

Pada zaman silam, ada orang alim yang hendak wafat, ia diminta untuk mengucapkan laa ilaaha illallah.

Namun, orang tersebut malah geleng-geleng kepala dan tidak jadi meninggal dunia.

Ia berkata bahwa geleng-geleng kepala itu bukan penolakan membaca kalimat tauhid, melainkan menolak ajakan setan.

Oleh karena itu, banyak orang yang mulai membaca kalimat tauhid ini sembari menggeleng-gelengkan kepala.

Gus Baha menegaskan bahwa yang jauh lebih penting adalah memahami filosofi inti dari kalimat tauhid, bukan sekedar mengamalkan gerakan tertentu.

Ia mengkritisi kebiasaan membaca kalimat tauhid sembari menggeleng-gelengkan kepala karena lebih membingungkan daripada memberikan manfaat.

“Kalau dibuat aturan membuat orang repot, tapi kalau tidak diterangkan filosofinya geleng-geleng tidak tahu filosofinya,” ungkap Gus Baha.

Menurut Gus Baha, aturan yang dibuat dengan memaksa orang untuk melakukan gerakan tertentu pada saat membaca kalimat tauhid justru dapat berdampak buruk.

Hal ini dapat membuat orang merasa repot karena harus sesuai dengan aturan tersebut.

Gus Baha menyarankan untuk lebih memahami filosofi inti dari kalimat tauhid dan mengucapkannya dengan khusyuk.

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x