Tanda Allah Sudah Ampuni Dosamu, Begini Penjelasan Ustadz Khalid Basalamah

- 23 Maret 2023, 17:27 WIB
Tanda Allah Sudah Ampuni Dosamu, Begini Penjelasan Ustadz Khalid Basalamah
Tanda Allah Sudah Ampuni Dosamu, Begini Penjelasan Ustadz Khalid Basalamah /

PORTAL SULUT - Berikut tanda dibersihkan Dosamu oleh Allah, dalam sebuah ceramahnya Ustadz Khalid Basalamah menjelaskan tentang tanda apakah dosa kita sudah diampuni atau belum.

Lantas apa sajakah tanda yang dimaksud tersebut? simak penjelasannya sampai akhir agar mendapatkan jawaban yang lengkap.

Dikutip Portal Sulut dari salah satu vidio unggahan akun Tik Tok @genome_id pada tanggal 2 Februari 2023, berikut penjelasannya.

Baca Juga: Mimpi Basah Apakah Puasa Batal? Apakah Harus Mandi Junub? Ini Kata Gus Miftah, UAS dan Buya Yahya

Ustadz Khalid Basalamah mengungkapkan bahwasanya inilah tanda jika dosa seorang hamba sudah diampuni oleh Allah SWT.

"Kalau kau mau tahu dosamu sudah dibersihkan atau belum oleh Allah gitu kan, perhatikan bagaimana kepekaan kau terbangun di malam hari dan diwaktu subuh." Ungkap Ustadz.

Sebagimana yang telah kita ketahui bahwa terbangun di sepertiga malam merupakan hal yang sangat luar biasa bagi setiap hamba, apalagi keutamaan seperti malam itu adalah mendapatkan ampunan dari Allah SWT.

Baca Juga: Tiga Doa Berbuka Puasa dalam Bahasa Arab, Latin dan Artinya

"Kalau kita terkaget tengah malam terus berpikir untuk sholat malam itu tanda kebaikan, berarti apa yang sudah kita mohon kepada Allah bisa saja Allah ijabah karena memang waktu itu dijabah doa." Ujar Ustadz.

Sepertiga malam merupakan waktu mustajab untuk berdoa dalam Islam, karena seperti dengan menunaikan ibadah saat bulan Ramadhan atau di hari Arafah.

"Begitu juga pada saat bangun sholat subuh karena Nabi Saw mengatakan siapa yang sholat subuh berjamaah di masjid, dia akan ada dibawah naungan Allah dilindungi Allah sampai besok pagi tolak ukurnya itu." Lanjut Ustadz.

Mendirikan sholat subuh merupakan salah satu kewajiban yang harus dilakukan oleh umat muslim, jika melaksanakan akan mendapat pahala dan saat lalai akan mendapatkan dosa.

Baca Juga: 5 Golongan orang yang Merugi di Bulan Ramadhan 2023

Kemudian Ustadz melanjutkan bahwasanya, "Abdullah bin Umar jadikan tolak ukur sholatnya, ternyata dengan buat dosa kecil 1 bulan nggak bisa sholat di masjid Allah haramkan dari ketaatan itu."

Jadi itulah tanda jika dosamu sebanyak apapun itu, ketika sudah di bersihkan dan di ampuni oleh Allah maka kamu akan mendapatkan banyak keberkahan.***

Editor: Jaka Prasojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x