Tak Mustahil Punya Rumah Sendiri, Rutin Lakukan Amalan Ini kata Habib Ali bin Husein Assegaf

- 21 Oktober 2022, 04:30 WIB
Ilustrasi Tak Mustahil Punya Rumah Sendiri, Rutin Lakukan Amalan Ini kata Habib Ali bin Husein Assegaf
Ilustrasi Tak Mustahil Punya Rumah Sendiri, Rutin Lakukan Amalan Ini kata Habib Ali bin Husein Assegaf /Foto: Pixabay/

PORTAL SULUT - Habib Ali bin Husein Assegaf memberikan amalan agar pasangan muda segera miliki rumah sendiri.

Amalan ini merupakan amalan dari Habib Zein bin Smith. Simak penjelasannya di sini.

Setiap keluarga pati menginginkan miliki rumah sendiri. Namun seringkali keinginan tersebut terhambat karena belum cukup rezeki.

Baca Juga: Tak Sampai 1 Menit, Amalkan Wirid yang Diijazahkan Mbah Moen Ini Supaya Tak Lebih Melarat

Salah satu keluarga mengirimkan permintaan doa kepada Habib Ali bin Husein Assegaf melalui akun TikTok@habibalibinhuseinassegaf.

"Assalamualaikum bib, minta doanya supaya saya dan suami segera punya rumah sendiri, tidak numpang di mertua lagi. Terimakasih semoga habib baca komentar saya..," tulis keluarga tersebut.

Menjawab permintaan tersebut, Habib Ali bin Husein Assegaf memberikan amalan agar bisa cepat miliki rumah sendiri.

"Bagi yang ingin cepat mendapatkan rumah idaman atau rumah sendiri maka ada amalan dari Habib Zein bin Smith, amalan untuk cepat mendapat rumah idaman," kata Habib Ali bin Husein Assegaf.

Baca Juga: Gak Mau Pikun dan Bodoh? Ikuti Ijazah Mbah Moen Ini, Lengkap dengan Cara dan Bacaan

Amalan tersebut adalah:

ﺍﻟﻠﻬﻢ ﺭﺏ ﺍﻟﺒﻴﺖ
ﺃﺳﺄﻟﻚ ﺑﺠﺎﻩ ﺃﻫﻞ ﺍﻟﺒﻴﺖ
ﺃﻥ ﺗﻴﺴﺮ ﻟﻲ ﺧﻴﺮ ﺑﻴﺖ
ﺣﺘﻰ ﻻ ﻧﻘﻮﻝ ﻳﺎ ﻟﻴﺖ

Allahhumma robbal bait
As aluka bijahi ahlil bait
An tuyassiro li khoiro bait
Hatta laa naquul yaa laiit.

Artinya :
Ya allah engkau pemilik baitullah
Aku memohon dengan wasilah ahlil bait rosulallah
Agar engkau mudahkan untukku sebaik2nya rumah.
Sehigga aku tidak mengucap seandainya aku
punya rumah,

"Silahkan perbanyak doa baca doa itu, Insya Allah Allah akan mempermudah kita dan akan mudahkan rezeki dari mana saja untuk bisa membeli tanah dan membangun rumah idaman," kata Habib Ali bin Husein Assegaf.***

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x