Syekh Ali Jaber Ungkap Salah Satu Sedekah Terbaik Membuat Rezeki Berdatangan dari Segala Arah

- 27 September 2022, 15:05 WIB
Mendiang Syekh Ali Jaber pernah mengatakan, tentang keutamaan amalan sedekah subuh.
Mendiang Syekh Ali Jaber pernah mengatakan, tentang keutamaan amalan sedekah subuh. /Foto dok.: YouTube/Emaan/

“Ya Allah ganti yang lebih baik,bagi orang yang infaqnya subuh hari,” ucap Syekh Ali Jaber menjelaskan sabda Nabi SAW.

Menurut Syekh Ali Jaber, ibu-ibu yang belum bisa melaksanakan sholat, sebelum beraktivitas bisa sedekah subuh terlebih dahulu.

Baca Juga: Apa Boleh Saat Berhubungan Intim Suami Mengeluarkan Sperma di Luar Rahim, Ini Penjelasan Menurut Buya Yahya

“Anda tidak usah susah-susah mencari anak yatim dan orang miskin di subuh hari,mulai hari ini masing-masing bikin kotak amal, atau botol,atau kaleng, simpan di rumah,” terang Syekh Ali Jaber.

Lanjut Syekh Ali Jaber menjelaskan, setiap habis sholat subuh, sebelum beraktivitas langsung bersedekah subuh, apalagi sedekah subuh disertai doa menyebutkan hajat.

“Ya Allah dengan berkah sedekah ini, ya Allah saya ingin nikah, mudahkan jodoh. Ada yang sedang melamar kerja,” ucap Syekh Ali Jaber mencontohkan.

Baca Juga: Satu Dosa Ini Sulit Diampuni Kata Ustadz Abdul Somad, Meski Nangis di Kabah

Syekh Ali Jaber mengatakan, amalan ini sangat dahsyat sebab mengabulkan doa yang disertakan saat bersedekah. 

“Wallahi dahsyat, amalan ini dahsyat, manfaatnya banyak. Untuk menyembuhkan penyakit, mengabulkan hajat, memudahkan urusan. Dan tidak pernah saya sampaikan amalan ini, semua alhamdulillah berhasil mendapatkan hajatnya,” jelas Syekh Ali Jaber.

Syekh Ali Jaber mengatakan, setelah bersedekah langsung disertakan dengan doa memohon kepada Allah SWT.

Halaman:

Editor: Randi Manangin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah