Tak Pakai Penglaris Tapi Laris Manis, Baca Amalan Ustadz Abdul Somad Ini Pagi-pagi Sekali

- 17 Agustus 2022, 00:28 WIB
Ini Bacaan agar Doa Bisa Sampai ke Pintu Langit dan Cepat Dikabulkan Allah SWT Menurut Ustadz Abdul Somad.
Ini Bacaan agar Doa Bisa Sampai ke Pintu Langit dan Cepat Dikabulkan Allah SWT Menurut Ustadz Abdul Somad. /Tangkapan layar YouTube

PORTAL SULUT – Untuk seorang pedagang, pebisnis, atau yang jualan sangat penting untuk melakukan suatu amalan.

Dengan amalan ringan ini yang dibaca saat pagi sekali, maka dagangan akan laris manis.

Tidak perlu penglaris, cukup kerjakan amalan anjuran Ustadz Abdul Somad ini, yang bahkan bisa menangkal sihir.

Akan tetapi apakah amalan yang dimaksud UAS? Simak keterangan lengkapnya hanya di sini.

Baca Juga: 2 Herbal Ini Paling Dibenci Demam Berdarah Kata dr. Zaidul Akbar, Rutinkan Bisa Tingkatkan Trombosit

Salah satu malaikat paling penting yang Allah SWT ciptakan adalah malaikat rezeki.

Malaikat pembawa rezeki senang terhadap orang yang tidak sekadar menanti rezeki, tapi juga menjemput rezeki.

Kita bisa menjemput rezeki dengan ikhtiar entah berupa kerja atau amalan khusus.

Salah satu pekerjaan yang sangat baik untuk mendatangkan rezeki adalah berbisinis atau berdagang.

Baca Juga: Begini Cara Membantu Seseorang Menutupi Perbuatan Zina, Jangan Menuduh kata Buya Yahya

Salah satu pekerjaan yang paling mulia adalah berdagang atau berbisnis.

Bahkan Rasulullah Muhammad saw sendiri adalah seorang pedagang pada masanya.

Dalam sebuah ceramah, Ustadz Abdul Somad mendapat pertanyaan berkaitan dengan pedagang atau pebisnis.

“Doa apa yang baik untuk memulai dagang?” tanya seorang jamaah kepada Ustadz Abdul Somad.

Baca Juga: Suami Makan dari Penghasilan Istri, Bolehkah? Ikuti Ulasan Ustadz Abdul Somad

Merespon hal tersebut spontan Ustadz Abdul Somad mengutip doa dagang dari Habib Umar bin Hafidz.

Berdasarkan pendapat Habib Umar bin Hafidz, kita perlu membaca 4 hal ketika masuk ke tempat dagang.

“Kata Habib Umar, masuk di tempat dagang itu baca Al-Fatihah sekali, Al-Ikhlas 3x, Al-Falaq sekali, An-Nas sekali, ayat kursi sekali,” jelas UAS.

Kata Ustadz Abdul Somad, 4 hal tersebut mesti dibaca tepat pada pagi hari ketika hendak masuk ke tempat kerja.

Khasiat dari 4 amalan ini adalah selain membuat rezeki berdagang atau berbisnis berkah, juga bisa menangkis serangan santet.

Baca Juga: Ternyata Begini Hukumnya Mengkonsumsi Kelelawar Menurut Ustadz Abdul Somad

Jadi bila kita khawatir usaha atau dagangan kita dikirim guna-guna atau ilmu sihir, maka bacalah 4 hal ini sebelum masuk ke tempat dagang.

“Pas pagi hari … jual lontong sayur kek, punya supermarket, barang dagangan, mana tau disantet orang,” contoh Ustadz Abdul Somad.

Hal tersebut sebagaimana dinukil portalsulut.com dari Youtube Pustaka Kajian Bersama, “Doa Untuk Pedagang” diakses 25 April 2022.

“Al-Fatihah sekali, qulhuallah 3 kali, qula’uzurabbilfalaq sekali, qula’uzurabbinnas sekali, ayat kursi sekali,” Ustadz Abdul Somad kembali mengulangi.

Baca Juga: Stres Ternyata Bisa Menaikkan Atau Menurunkan Berat Badan

Penting untuk mengingat bahwa amalan ini sebaiknya kita kerjakan ketika masih pagi-pagi.

Agar amalan ini bisa bekerja secara baik, rutinkan untuk baca setiap pagi hari setiap hari.

Kapankah doa tersebut dibacakan? Kata Ustadz Abdul Somad, “ketika awal masuk pagi-pagi. Setiap pagi.”

Demikianlah penjelasan soal 4 amalan yang baik untuk seorang pedagang dan pebisnis.

Semoga bermanfaat untuk banyak orang.***

Editor: Rensa Bambuena

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah