Tiga Tipu Daya Setan yang Perlu Diwaspadai Agar Rumah Tangga Hancur Lebur, Menurut Ustadz Adi Hidayat

- 7 Agustus 2022, 07:28 WIB
Ustadz Adi Hidayat  - Tiga Tipu Daya Setan yang Perlu Diwaspadai Agar Rumah Tangga Hancur Lebur, Menurut Ustadz Adi Hidayat
Ustadz Adi Hidayat - Tiga Tipu Daya Setan yang Perlu Diwaspadai Agar Rumah Tangga Hancur Lebur, Menurut Ustadz Adi Hidayat /Tangkap layar YouTube/Audio Dakwah

PORTAL SULUT – Sekecil apapun pertengkaran yang terjadi dalam rumah tangga, itu karena ulah setan, kata UAH sapaan lain dari Ustadz Adi Hidayat.

Dalam ceramahnya Ustadz Adi Hidayat menjelaskan permasalahan rumah tangga akibat ulah setan rumah.

Berawal dari pertanyaan salah satu jamaah, akhirnya Ustadz adi Hidayat menjelaskan permasalahan rumah tangga akibat tipu daya setan rumah.

Baca Juga: Jangan Dulu Sedekah Pada Orang Lain Sebelum 3 Orang Penting Ini Kata Ustadz Adi Hidayat

Ustadz Adi Hidayat mengatakan, kalau ada sesuatu permasalahan di rumah, sebisa mungkin cepat dikomunikasikan.

Kenapa musti bertengkar?

Sebab kata Ustadz Adi Hidayat, persoalan-persoalan yang terjadi di rumah tangga, setan akan memberikan andil agar i pertengkaran berujung pada kehancuran rumah tangga.

Lebih lanjut Ustadz Adi Hidayat mengatakan kita harus belajar fiqih setan.

"Anda kenal malaikat tetapi tidak kenal setan, itu sama halnya, anda tahu jalan mulus, tapi tidak pernah tahu lubangnya, akhirnya anda bisa kepeleset,” jelasnya

Baca Juga: Tasyadud Akhir Sebelum Salam Minta 4 Hal Ini Kata Ustadz Adi Hidayat, Karir Melejit, Surga Terbuka, Rezeki

Menurut Ustadz Adi Hidayat, jika anda tidak pernah belajar musuh anda dalam menggoda anda, bagaimana anda bisa menghindarinya.

"Godaan setan sangat berbahaya terhadap keutuhan sebuah keluarga,” tegas Ustadz Adi Hidayat.

Saking bahayanya setan ruman yang bernama dasim, kata Ustadz Adi Hidayat, Allah menjelaskan cara kerja setan rumah atau dasim.

“Allah langsung tampilkan cara kerja setan di Al-Quran, yaitu Surah Al-Baqarah ayat 102,” kata Ustadz Adi Hidayat sebagamana dikutip Portal Sulut, 6 Agutus 2022 dari Youtube jalan lurus.

Baca Juga: Ustadz Adi Hidayat Mengatakan Selesai Sholat Jangan Langsung Pulang, Sempurnakan dengan 6 Amalan Dahsyat Ini

Ustadz Adi Hidayat menjelaskan dasim punya 3 tugas dalam menggoda manusia di rumah, pertama ingin memecah-belah harmonisasi rumah tangga.

“Kalau belum menikah di dekat-dekatkan agar manusia melakukan maksiat, tetapi kalau sudah menikah setan berusaha menjauhkan agar terjadi perpisahan melalui pertengkaran rumah tangga,” paparnya.

Ustadz Adi Hidayat juga mengatakan, kemungkinan terjadi pertengkaran karena miskomunikasi, walau sifatnya sepele sebaiknya segera diselesaikan jangan ditunda-tunda.

Tugas dasim atau setan rumah kedua Istri ataupun suami diupayakan berpikiran negatif.

Menurut ustadz, dasim akan berupaya membuat suami atau istri merasa was-was, atau ketakutan karena
hal-hal yang masih belum jelas dan selalu menandang curiga setiap apa yang dilakukan suami ataupun istri.

Baca Juga: Hukum Mengelap Air Wudhu Menurut Ustadz Adi Hidayat

Tugas ketiga dasim atau setan rumah menurut Ustadz Adi Hidayat, setan akan terus menggoda agar didalam rumah selalu ada kemaksiatan.

"Hati-hati dasim dengan tipu dayanya agar manusia berbuat maksiat, apapun caranya,” tutup Ustadz Adi Hidayat.

Demikianlah tiga tipu daya setan yang harus diwaspadai agar rumah tidak hancur lebur.

Semoga bermanfaat.***

Editor: Jaka Prasojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x