Suami Tidak Jalani Perintah Syariat Agama Apa Wajib Dilayani Istri? Ini Kata Buya Yahya dan UKB

- 29 Juli 2022, 03:43 WIB
Ustadz Khalid Basalamah dan Buya Yahyah
Ustadz Khalid Basalamah dan Buya Yahyah /

PORTAL SULUT – Berikut Inilah pandangan dua ulama, Ustadz Khalid Basalamah dan Buya Yahya terkait apakah boleh tidak melayani suami karena melakukan pelanggaran syariat Islam.

Lantas bagaimanakan pandangan Ustadz Khalid Basalamah dan Buya Yahya terkait apakah boleh tidak melayani suami karena melakukan pelanggaran syariat islam?

Dilansir Youtube Ustadz Khalid Basalamah Official dengan judul Refusing to Serve Husband for He is Violating Shari'ah - Khalid Basalamah tayang 2 Juli 2022, salah satu ibu rumah tangga berasal dari Jawa Barat bertanya, bolehkan istri tidak melayani suami, karena suami melakukan pelanggaran terhadap syariat agama Islam? Dengan tujuan agar suami kembali mendengar saran istri, kembali ke jalan yang benar.

Baca Juga: HEBATNYA Puasa Sunnah Suro Dibulan Muharram Kata Syekh Ali Jaber: Banyak Keutamaan Diberikan Allah SWT

Ustadz Khalid Basalamah pun menanggapi dengan baik, bahwa hal tersebut tidak bisa dibenarkan dalam agama.

“Tidak boleh. Justru layani dengan baik, karena itu tugas anda sebagai istri.  Jangan suami melakukan pelanggaran, kita juga (ikut -ikutan ) melakukan pelanggaran. Dia melakukan pelanggaran, Anda juga melakukan pelanggaran,” kata Ustadz Khalid Basalamah.

Lanjut Ustadz Khalid Basalamah,nantinya suami dihukum anda pun ikut dihukum oleh Allah SWT, karena dua-duanya melakukan pelanggaran agama.

“Tidak. Tetap dia (suami) meski tidak menjalankan perintah agama, istri tetap jalankan hal yang baik   Kewajiban nya. Semoga dengan hal itu bisa menjadi penyebab hidayahnya suami,” tandas Ustadz Khalid Basalamah.

Baca Juga: Amalan Bulan Muharram Jarang Diketahui Umat Islam Kata Buya Yahya: Inilah Sesuai Haditsnya

Begitu juga, Buya Yahya dalam sebuah kajiaannya, membahas soal malaikat akan mengutuk istri yang melayani suami dengan cara seperti ini.

Dalam sebuah rumah tangga, pasangan suami istri harus senantiasa saling melayani kata Buya Yahya.

Menurut Buya Yahya, kalau pun ada di antara pasangan suami istri yang belum bisa, harus dibicarakan agar tidak jadi masalah.

Pasalnya, ada hukum yang mengatur bagaimana cara melayani pasangan dalam Islam.

Baca Juga: Ustadz Khalid Basalah Mengungkap Makanan Favorit Yakjuj dan Makjuj Dihari Kiamat Nanti

Jika benar cara melayani pasangan, maka akan mendapatkan pahala dari Allah.

Sementara jika tidak benar melayani pasangan, akan mendapatkan dosa dan bahkan dikutuk oleh malaikat.

Lantas, seperti apa cara istri melayani suami yang dikutuk malaikat?

Pertama-tama, salah seorang jamaah bertanya kepada Buya Yahya apa hukumnya istri yang melayani suami dengan tidak ikhlas.

 “Hidup itu ternyata adalaa bagaimana kita punya prinsip bagaimana kita mengabdi kepada pasangan,” kata Buya Yahya dikutip portalsulut.pikiran-rakyat.com dari video di kanal YouTube Al-Bahjah TV yang diunggah pada 8 Desember 2020.

Menurut Buya Yahya, jika seseorang menggunakan syariat dan akalnya, maka tidak ada alasan ikhlas atau tidak melayani suami.

Baca Juga: Inilah Kaidah Harus Dilakukan Jika Bermimpi Orang Yang Sudah Meninggal Kata Buya Yahya: Sedekah Utamakan

Sehingga dengan begitu, seseorang tahu dalam melayani suami sebagai istri akan dapat pahala.

“Sebenarnya kalau kita menggunakan akal kemudian kita ingat syariat itu suamiku. Di balik ini semua ada pahala dari Allah,” ujar Buya Yahya.

Meski pun kadang ada saat di mana istri lagi tidak mood, haru ingat dengan syariat dan pahala dari Allah ini kata beliau.

Buya Yahya lalu menjelaskan suatu hadits Rasulullah tentang istri yang merasa malas melayani suami.

Baca Juga: Amalan Ini Lebih Tinggi dari Membangun Masjid dan Pergi Haji Kata Ustadz Abdul Somad, Apakah Itu?

Dalam hadits tersebut kata Buya Yahya, istri yang semacam itu dikatakan akan dikutuk oleh malaikat jika sampai suami marah.

“Malaikat mengutuknya sampai pagi,” demikian potongan hadits yang disampaikan Buya Yahya.

Mungkin kata beliau di mata orang lain hadist tersebut merendahkan wanita, karena diskriminasi.

Namun kata Buya Yahya, mereka tidak mengerti tentang indahnya cinta dalam hidup rumah tangga seorang wanita.

Demikian penjelasan mengenai malaikat mengutuk istri yang melayani suami dengan cara seperti ini kata Buya Yahya.***

Editor: Muhamad Zakir Mokoginta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah