Amalan Ampuh Ini Mampu Menghapus Dosa Satu Keluarga, Begini kata Ustadz Adi Hidayat

- 16 Juli 2022, 01:20 WIB
Ustadz Adi Hidayat
Ustadz Adi Hidayat /Tangkap layar YouTube Adi Hidayat Official


PORTAL SULUT – Seperti yang kita ketauhi, tujuan setiap umat dalam beribadah kepada Allah SWT adalah agar dosa-dosanya di hapus dan di ampuni.

Dalam sbuah kajian, Ustadz Adi Hidayat menjelaskan, ada satu amalan penting yang jika dilakukan hingga dosa satu keluarga dapat di hapus.

Amalan ini memiliki sifat yang sangat penting dalam membina kerukunan dan keharmonisan keluarga.

Baca Juga: Lakukan Amalan Ini Setiap Hari, Dijamin Rezeki Lancar dan Didoakan Malaikat, kata Syekh Ali Jaber

"Saya kasih amalan penting, saat Anda amalkan ini dosa sekeluarga diampuni. QS. 51 ayat 18, diamalkan setelah Tahajud," ujarnya Ustadz Adi Hidayat

"Dan di waktu sesaat sebelum fajar dia banyak beristighfar kepada Allah minta ampun," lanjut Ustadz Adi Hidayat sambil mengartikan ayat tersebut.

Dilansir PortalSulut.com dalam video yang diunggah akun Instagram @kajianustadzadihidayat.lc, Ustadz Adi Hidayat menjelaskan amalan tersebut, bahwa dosa sekeluarga dapat di hapus.

Ustadz Adi Hidayat menjelaskan, jika kita mengamalkannya, selain menghapus dosa sekeluarga, serta akan ada ketenangan dalam kehidupan rumah tangga.

Menurut Ustadz Adi Hidayat, di saat menjelang fajar, setelah Tajahud dengan suami jadi imam, istri anak jadi makmum, setelah itu jangan biarkan berhenti di situ.

"Sentuh dengan keindahan yang paling dalam dengan kata-kata yang indah kumpul dengan istri, istri kumpul dengan suami duduk satu ruangan mulai keluarkan kalimat itu. Boleh dari istri, boleh dari suami. Yang paling indah ketika anak Anda mengatakan," kata Ustadz Adi menjelaskan.

Halaman:

Editor: Randi Manangin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x