Kerjakan Amalan Ini di Bulan Dzulhijjah, Pahalanya Tak Terhitung Kata Buya Yahya

- 1 Juli 2022, 14:57 WIB
Buya Yahya menjelaskan tentang keutamaan 10 hari pertama di Bulan Djulhijjah.
Buya Yahya menjelaskan tentang keutamaan 10 hari pertama di Bulan Djulhijjah. /Foto dok.: Tangkapan layar youtube.com / Al-Bahjah TV.

 

PORTAL SULUT - Buya Yahya memberikan amalan-amalan sunnah yang bisa dikerjakan di bulan Dzulhijjah.

Apabila amalan-amalan ini dikerjakan di bulan Dzulhijjah, maka pahalanya tak terhitung kata Buya Yahya.

Amalan-amalan ini bisa dikerjakan di 10 awal bulan Dzulhijjah.

Baca Juga: 10 Ucapan Orang Tua yang Menjadikannya Durhaka kepada Anak Kata Syekh Ali Jaber

Buya Yahya menjelaskan bahwa 10 awal bulan Dzulhijjah merupakan kesempatan yang paling bagus untuk mengerjakan amalan-amalan dan berbuat kebaikan.

Menurut Buya Yahya, tidak ada hari yang lebih dicintai Allah untuk berbuat kebaikan melainkan 10 hari di awal bulan Dzulhijjah.

“Tidak ada hari yang lebih bagus dan lebih dicintai Allah untuk beramal baik melebihi daripada 10 awal Dzulhijjah,” jelas Buya Yahya dikutip portalsulut.com di kanal YouTube Buya Yahya.

Sesuai dengan perkataan Nabi SAW, Buya Yahya menerangakan tidak ada yang bisa menandingi keutamaan 10 awal Dzulhijjah.

Bahkan Buya Yahya menyebutkan, jihad di jalan Allah pun tidak bisa menandingi keutamaan 10 hari di awal bulan Dzulihijjah.

Halaman:

Editor: Adisumirta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah