Perbuatan Suami kepada Istri Seperti Ini Dimurkai Allah, Dosa Besar Kata Gus Baha

- 12 Juni 2022, 17:38 WIB
GUS Baha menjelaskan tentang perbuatan yang suami terhadap istri yang dimurkai Allah SWT. Dosa besar katanya. (Foto ILUSTRASI)
GUS Baha menjelaskan tentang perbuatan yang suami terhadap istri yang dimurkai Allah SWT. Dosa besar katanya. (Foto ILUSTRASI) /Ketut Subiyanto/Pexels

 

PORTAL SULUT - KH Bahauddin Nursalim atau lebih dikenal dengan sapaan Gus Baha ungkap perbuatan suami kepada istri yang merupakan dosa besar.

Bahkan menurut Gus Baha perbuatan dosa suami seperti ini sangat dimurkai Allah SWT.

Sebab itu, Gus Baha mengingatkan untuk menghindari perbuatan ini karena Allah SWT murka dengan perbuatan suami tersebu.

Baca Juga: Berikan Sedekah Kepada Orang-orang Berikut Ini, Doa Mudah Terkabul Kata Buya Yahya

Lalu, apa perbuatan dosa suami yang dimurkai Allah SWT?

Simak penjelasan Gus Baha sebagaimana dinukil portalsulut.com dari kanal YouTube Berkah Nyantri yang diunggah 7 Juni 2022.

Gus Baha mengatakan Allah SWT begitu membela perempuan.

Allah SWT murka kepada suami yang melakukan perbuatan ini kepada perempuam.

Kemarahan Allah SWT pada suami kata Gus Baha, sampai Allah SWT menyebut perempuan dalam ayat-ayat Allah

“Biasanya ayat Allah itu, Al Quran atau hadist, tapi di dalam ayat ini, Allah menyebut, jangan berani mengambil seorang istri, hanya untuk alternatif cadangan," kata Gus Baha.

Gus Baha mengatakan jangan permainkan hukum Allah SWT.

Sebab itu, dalam rumah tangga suami jangan permainkan hukumnya.

Baca Juga: Cepat Bertaubat Sebelum 3 Hewan Ini Punah Kata Gus Baha, Kiamat Sudah Dekat

"Biasanya, dipernikahan pertamanya bahagia karena ini kali pertama, nanti jika sudah kaya mulai bertingkah," ujar Gus Baha.

Gus Baha menyebut perbuatan suami yang sudah memiliki istri, namun masih melirik perempuan lain sering terjadi sangat dimurkai Allah SWT.

“Namun, jika orang sholeh itu tidak berani poligami, tidak pula berani berzina," ujar ulama asal Rembang ini.

Menurut Gus Baha hukum suami istri dalam Al Quran sangat jelas.

KH Ahmad Bahauddin Nursalim mengatakan jika mencintai istri pakailah ilmu.

Jangan sampai meninggalkan istri demi perempuan lain. Entah karena perubahan bentuk fisik sang istri atau hal lain.

Di sisi lain, kata Gus Baha, kendati sudah melupakan istri, tapi sang suami juga tidak mau menceraikannya.

"Lucunya disuruh menceraikan tidak mau, katanya ada kenangan, kurang ajar tidak?" tanya Gus Baha.

Akhirnya kata Gus Baha istri ini jadi barang gantungan. Dirawat tidak, tidak juga dia ceraikan.

Baca Juga: Berikut Ini 3 Waktu Paling Mustajab Apabila Berdoa Menurut Ustadz Abdul Somad

Perbuatan ini kata Gus Baha dapat mendatangkan murka Allah SWT.

“Makanya kemurkaan Allah. Dalam perkara talak itu, talak itu dua kali. Kamu cuma punya dua pilihan, pertahankan istrimu atau ceraikan dia," ujar Gus Baha.

"Kalau ada maslahat teruskan, jika tidak ceraikan. Sebab Allah itu murka kepada seseorang yang tidak jelas,” tegas Gus Baha.

Menurut Gus Baha perbuan suami seperti ini tidak benar dan bikin seret rezeki. "Pasti rezekinya susah," kata KH Ahmad Bahauddin Nursalim.

Hal ini karena perbuatan tersebut bertentangan dengan Al Quran.

Namun demikian, Gus Baha mengingatkan perceraian juga bukan hal mudah.

Itulah penjelasan Gus Baha tentang perbuatan suami kepada istri yang dimurkahi Allah SWT.***

Editor: Adisumirta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah