Selamat dari Neraka dan Sifat Munafik, Jaga Sholat Fardhu Seperti Ini Selama 40 Hari Kata Syekh Ali Jaber

- 21 Mei 2022, 00:30 WIB
Syekh Ali Jaber menjelaskan cara sholat yang bisa selamatkan dari neraka dan kemunafikan.
Syekh Ali Jaber menjelaskan cara sholat yang bisa selamatkan dari neraka dan kemunafikan. /Tangkapan layar kanal YouTube/Syekh Ali Jaber

Syekh Ali Jaber mengutip salah satu hadist dari Imam Tirmidzi yaitu:

“Barang siapa yang sholat 40 hari tidak terlepas takbiratul ihram (tidak tertinggal) dapat kebebasan dari neraka dan dari kemunafikan.”

Jadi selama 40 hari seseorang selalu bersamaan takbiratul ihram setelah imam, maka ia akan selamat dari siksa neraka dan sifat munafik.

Baca Juga: Mau Khatam Al-Quran Secepat Kilat? Gus Baha: Cukup Baca Saja Surah Ini 3 Kali

“Imam Allahuakbar dia sudah stand by,” kata Syekh Ali Jaber dikutip portalsulut.pikiran-rakyat.com dari video di kanal YouTube Muslim-saluran dakwah yang diunggah pada 27 Mei 2021 berjudul “AMALAN DOA TERBAIK SAAT SUJUD”.

Untuk terhindar dari neraka dan kemunafikan, maka selama 40 hari diusahakan untuk tidak tertinggal takbiratul ihram.

“Selama berapa hari? 40 hari, berarti 200 kali sholat. Apa yang dia dapat? Bebasa dari neraka dan kemunafikan,” ujar Syekh Ali Jaber.

Menurut Syekh Ali Jaber menjaga sholat seperti ini tidak bisa dilakukan oleh semua orang.

“Dan hal ini orang munafik tidak bisa,” terang Syekh Ali Jaber.

Dalam ceramah tersebut, Syekh Ali Jaber menjelaskan bahwasanya perndaan orang munafik dan orang mukmin bisa diketahui dari cara mereka sholat.

Halaman:

Editor: Jaka Prasojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah