Inilah Warisan Luhur Mbah Moen Hingga Sekarang Dipakai Pedoman Hidup Bagi Umat Islam dan Para Santrinya

- 16 Mei 2022, 02:51 WIB
Mbah Moen - memberikan warisan yang sangat berhaga bagi umat islam
Mbah Moen - memberikan warisan yang sangat berhaga bagi umat islam /tangkaplayaryoutube

PORTAL SULUT – KH Maimun Zubair atau sering disapa Mbah Moen semasa hidupnya memberikan warisan luhur kepada umat.

Warisan itu digunakan sebagai pedoman hidup bagi umat islam.

Warisan luhur yang dimaksudkan adalah berupa nasehat saat umat Islam berdoa kepada Allah SWT.

Baca Juga: Di Kota Ini, Dajjal Beserta Pengikutnya akan Terbunuh Menurut Ustadz Khalid Basalamah

Nasehat tersebut perlu dijalankan agar kita semua bisa bahagia dunia dan akhirat.

Hingga sekarang oleh umat Islam khususnya para santrinya selalu mengamalkan nasehat tersebut.

Nasehat yang dimaksudkan adalah agar saat memohon kepada Allah tidak minta yang banyak-banyak.

Lantas, nasehat apa sajakah itu?

Seperti yang dikutip Portal Sulut, 15 Mei 2022 dari Youtube Munajad Doa, Mbah Moen mengatakan hidup di dunia ini sebenarnya tidak usah menginginkan banyak hal.

Mbah Moen menuturkan cukup meminta 4 hal saja kepada Allah SWT. "Itu sudah cukup” kata beliau.

Nasehat itu disampaikan dengan memakai bahasa jawa, yaitu

Baca Juga: Jika Mimpi Hewan yang Satu Ini, Kejadian Buruk akan Menimpa, Begini Penjelasan Ustadz Khalid Basalamah

“Cung, yek nyuwun  Allah Ta’ala  kui ojo akeh-akeh, papat wae wis cukup,”

Artinya Jika meminta kepada Allah SWT, tidak usah banyak-banyak 4 saja sudah cukup.

Empat permintaan kepada Allah yang disarankan Mbah Moen adalah sebagai berikut:

Pertama, Nyuwun nikmate urep," artinya "Mintalah kenikmatan hidup,” kata mbah Moen.

Kedua, "Nyuwun rezeki lumintu",  artinya,” "Mintalah Rezeki yang Berkah dan Barokah,”

Ketiga, "Nyuwun keluargo tentrem" artinya "Mintalah Keluarga damai dan Sejahtera,”

Baca Juga: Kata Buya Yahya, Haram Bersedekah, Jika Kamu Masih Seperti Ini

Keempat, "Nyuwun bejo donyo akhirat", artinya "Mintalah keberuntungan dunia dan akhirat,”

Sekedar tambahan, Mbah Moen merupakan kiai kharismatik Indonesia, lahir 28 Oktober 1928 di Rembang.

Pada tahun 1965 Mbah Moen mendirikan  Pondok Pesantren Al-Anwar Sarang, Rembang, hingga sekarang ponpes itu sebagai tempat destinasi para santri untuk belajar.

Beliau lahir dari keluarga yang memiliki latar belakang agama Islam yang kuat.

Nama Ayahnya KH. Zubair Dahlan dan Ibunya bernama Mahmudah.

 Baca Juga: Kenali Ciri-ciri Dajjal, Agar Kamu Tidak Masuk Pengikutnya! Inilah Ciri-Ciri Menurut Ustadz Basalamah

Ayahnya merupakan seorang ulama yang pernah berguru dengan Syekh Said Al-Yamani dan Syekh Hasan al-Yamani al-Makky.

Beliau merupakan salah satu walilluyah dari Indonesia yang disegani baik dari dalam negeri maupun luar negeri.

Beliau meninggal dunia pada hari Selasa, 6 Agustus 2019 silam, saat menunaikan ibadah haji dan dimakamkan di Al- Ma’la Mekah.

Demikianlah nasehat dari KH. Maimun zubair sebelum meninggal kepada santri khususnya dan umat Islam pada umumnya.***

 

Editor: Jaka Prasojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah