Niat dan Tata Cara Sholat Tasbih pada 10 Malam Terakhir Ramadhan

- 25 April 2022, 15:27 WIB
Ilustrasi niat sholat tasbih
Ilustrasi niat sholat tasbih /Pixabay.com / mohamed_hassan


PORTAL SULUT- Pada 10 malam terakhir Ramadhan, umat muslim disunnahkan untuk memperbanyak amalan, terutama ibadah sholat sunnah.

Seperti dalam pembahasan kali ini, akan dijelaskan mengenai tata cara dan niat sholat sunnah tasbih, yang biasa dilakukan oleh umat muslim pada 10 malam terakhir Ramadhan.

Seperti dilansir portalsulut.com melalui berbagai sumber tanggal 25 April 2022, sholat tasbih memiliki keutamaan yang besar bagi yang mengerjakannya, salah satunya adalah segala urusannya baik yang di dunia maupun di akhirat akan dipermudah oleh Allah SWT.

Baca Juga: Suami Takluk dan Luluh Hatinya Jika Para Istri Lakukan Hal ini Kepadanya kata Ustadz Salim A Fillah

Sholat sunnah tasbih ini dikerjakan dengan membaca kalimat tasbih sebanyak 300 kali, dapat dikerjakan pagi atau siang hari, bisa juga dikerjakan pada malam hari.

Apabila dikerjakan pagi atau siang hari, dilakukan sebanyak 4 rakaat, jika dikerjakan pada malam hari, dilakukan sebanyak 2 rakaat.

Niat sholat tasbih 4 rakaat.

“Ushalli sunnat tasbiihi arba‘a rak‘aatin lillaahi ta‘aalaa.”

Artinya,"Aku menyengaja sholat sunnah tasbih empat rakaat karena Allah Ta'ala."

Niat sholat tasbih 2 rakaat.

“Ushalli sunnat tasbiihi rak‘ataini lillaahi ta‘aalaa.”

Artinya,"Aku menyengaja sholat sunnah tasbih dua rakaat karena Allah Ta'ala."

Tata cara sholat tasbih hampir sama dengan sholat pada umumnya, hanya ada kalimat tasbih yang harus dibaca, pada beberapa gerakannya.

Bacaan tasbih yang harus dibaca:

"Subhaanallaah wal hamdu lillaah wa laa ilaaha illallaahu wallaahu akbar."

Inilah tata cara mengerjakan sholat sunnah tasbih:

-  Membaca niat sholat tasbih

-  Takbiratul Ihram

-  Membaca doa Iftitah

-  Membaca doa Al-Fatihah

-  Membaca surat pendek dalam Al-Quran dan dilanjutkan membaca tasbih sebanyak 15 kali.

-  Ruku dan membaca tasbih sebanyak 10 kali

-  I'tidal dan membaca tasbih sebanyak 10 kali

-  Sujud dan membaca tasbih sebanyak 10 kali

-  Duduk di antara dua sujud dan membaca tasbih sebanyak 10 kali

Baca Juga: Ciri-ciri Manusia Sukses dan Bersinar di Masa Depan, Soal Nasib Paling Bagus Menurut Primbon Jawa

-  Sujud kedua dan membaca tasbih sebanyak 10 kali

-  Sebelum berdiri ke rakaat kedua, baca tasbih sebanyak 10 kali

-  Kemudian berdiri melanjutkan rakaat kedua dengan tata cara seperti rakaat pertama

-  Duduk Tasyahud Akhir dengan membaca tasbih sebanyak 10 kali terlebih dahulu

-  Salam

Demikian niat dan tata cara dalam pelaksanaan sholat sunnah tasbih, semoga bisa menjadi pedoman dalam melaksanakan ibadah sholat sunnah tasbih di 10 malam terakhir bulan Ramadhan ini.

Semoga bermanfaat.***

Editor: Muhamad Zakir Mokoginta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x