Ini Ciri Sholat yang Diterima Allah Kata Gus Baha, Hindari Niat Ini!

- 13 April 2022, 11:18 WIB
Gus Baha jelaskan soal ciri sholat diterima Allah.
Gus Baha jelaskan soal ciri sholat diterima Allah. /Tangkap layar/YouTube Najwa Shihab

 

PORTAL SULUT - KH. Ahmad Bahauddin Nursalim atau yang akrab disapa Gus Baha jelaskan tentang ciri sholat yang diterima Allah.

Gus Baha mengjurkan agar menghindari sholat dengan niat seperti ini, karena itu mengikuti hawa nafsu.

Menurut Gus Baha, sholat harus mengikuti takdir Allah kepada manusia, yakni sujud kepada-Nya.

Baca Juga: Ustadz Abdul Somad Ungkap 5 Tanda Akhir Zaman yang Sudah Ada Sekarang, Nomor 2 dan 3 Sangat Jelas

Umumnya, setiap orang muslim berharap sholat yang ia lakukan diterima oleh Allah.

Namun masih banyak yang sholat tapi, meminjam Bahasa Gus Baha, amatir.

Lalu, ciri sholat seperti apa yang diterima Allah?

Pertama-tama Gus Baha menyarakan untuk menjauhi dorongan hawa nafsu dalam sholat.

“Sholat ini jangan ada niat agar diterima sholatnya sama Allah,” kata Gus Baha seperti dikutip portalsulut.pikiran-rakyat.com dari akun TikTok @gusbahadaily pada Rabu, 13 April 2022.

Jika seseorang sholat dengan harapan sholatnya diterima maka itu kata Gus Baha mengikuti dorongan hawa nafsu.

Baca Juga: Ustadz Abdul Somad Ungkap 5 Tanda Akhir Zaman yang Sudah Ada Sekarang, Nomor 2 dan 3 Sangat Jelas

“Itu namanya menuruti hawa nafsu. Sholat nanti diterima Allah, nanti kalau diterima masuk surga. Nnti ujung-ujungnya ingin memeluk bidadari,” ujar Gus Baha.

Menurut Gus Baha, Allah takdirkan manusia di dunia demi bersujud kepada-Nya. Dan bukan dengan tujuan lain.

Oleh sebab itu, sholat dengan mengikuti takdir Allah, yakni sujud, maka sholatnya diterima Allah kata beliau.

“Itu yang malah diterima Allah. Saya ulangi lagi, kamu kalau niat sholat ‘Gusti, pantasnya Engkau disujudi (disembah), karena engkau memang Tuhan. Pantasnya Engkau dirukuki, karena Engkau memang Tuhan,” sambung Gus Baha.

Dengan niat seperti itu, maka sholat seseorang akan diterima oleh Allah. Dan itu kata Gus Baha sangat bagus.

Baca Juga: Tes IQ: Kamu Sangat Jenius Jika Menemukan Kesalahan Dalam Gambar Ini

“Jadi keren, wajar saya hamba yang hina, kening saya tempelkan di bumi demi sujud kepada Engkau,” ujarnya.

Oleh sebab itu, jangan sholat mengikuti hawa nafsu karena itu berarti melanggar takdir, yakni untuk bersujud kepada Allah.

“Bukan malah memikirkan keinginan nafsu. ‘terima sujud saya’, itu amatir namanya. Senangnya kok memikirkan dirinya sendiri,” jelas Gus Baha.

“Susah sekali memuji Allah yang ikhlas, orang kok jeleknya gitu.”

Itulah penjelasan soal ciri sholat seseorang yang diterima oleh Allah SWT menurut Gus Baha.***

Editor: Rensa Bambuena

Sumber: TikTok


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah