Baca Doa Ini Ketika Sholat Kata Syekh Ali Jaber, Malaikat Rebutan Mencatat Pahala Orang yang Membacanya

- 6 April 2022, 03:11 WIB
Syekh Ali Jaber ungkap doa yang dibaca saat sholat,
Syekh Ali Jaber ungkap doa yang dibaca saat sholat, / YouTube Syekh Ali Jaber/

Rabbana walakal hamdu, hamdan katsiiran thayyiban mubaarakan fiih, mubaarakan ‘alaihi, kamaa yuhibbu Rabbunaa wa yardhaa.”

Baca Juga: Alhamdulillah, Inilah 2 Tanda Jelas Taubat Kita Diterima Allah Ujar Ustadz Adi Hidayat

Menurut Syekh Ali Jaber, doa ini sangat luar biasa agung dan mulia.

Hal tersebut sebagai hadits yang diriwatkan oleh Al-Bukhari , dari Rifa’ah bin Rafi’ az-Zuraqi ra, ia berkata suatu hari kami shalat di belakang Nabi SAW. Ketika beliau mengangkat kepalanya dan rukuk Beliau berkata, “Sami’ allahu liman hamidah, yang artinya Allah mendengar orang yang memujinya.”

Lalau seseorang di belakang Beliau berkata:

“Rabbana walakal hamdu, hamdan katsiiran thayyiban mubaarakan fiih.” Ya Rabb, bagi-Mu segala puji, pujian yang banyak, yang baik dan penuh berkah.”

Ketika selesai beliau berkata, “Siapakah yang mengucapkan doa tadi?”

Orang itu lalu menjawab, “Akulah yang mengucapkannya.”

Baca Juga: Astaghfirullah, 2 Dosa Ini Ganjarannya Neraka Jahanam, Ustadz Adi Hidayat: Tidak akan Diampuni

Kemudian Rasullah SAW bersabda, “Aku melihat lebih dari tiga puluh tiga malaikat berlomba-lomba untuk menjadi malaikat pertama dalam mencatat pahala bacaan tersebut.”

Halaman:

Editor: Jaka Prasojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah