Link Murottal Al Quran 30 Juz Tanpa Harus Download Tinggal Play Saja, Persiapan Tadarus Ramadhan 2022

- 29 Maret 2022, 19:21 WIB
Baca Al-Quran
Baca Al-Quran /Jurnal Ngawi /Gambar membaca Al-Quran pixabay

PORTAL SULUT - Pengertian tadarus Al Quran ialah membaca Al Quran, termasuk memahami arti yang terkandung di dalamnya.

Dimana tadarus Al Quran bisa dilakukan sendiri atau berkelompok. Di bulan Ramadan tadarus Al Quran biasanya dilakukan setiap hari di masjid terutama setelah sholat tarawih hingga menjelang Subuh.

Al Quran merupakan kitab suci yang paling istimewa. Ditulis dalam buku "Kedahsyatan Membaca Al Quran" oleh Amirulloh Syarbini, Sumantri Jamhari, Al Quran dapat menyelamatkan manusia dari kesengsaraan dunia dan akhirat. Al Quran juga mengandung banyak kemukjizatan yang tidak dapat tertandingi.

Baca Juga: Iblis Kesakitan Hingga Terkapar, Gus Baha Mengungkap Dahsyatnya Surah Al Fatihah Saat Diturunkan

Al-Quran diturunkan oleh Allah SWT kepada seorang Nabi yang juga istimewa yakni Muhammad SAW. Dalam surah Al-Hijr ayat 9 Allah SWT berfirman:

إِنَّا نَحْنُ نَزَّلْنَا الذِّكْرَ وَإِنَّا لَهُ لَحَافِظُونَ

Artinya: "Sesungguhnya Kami-lah yang menurunkan Al Quran, dan sesungguhnya Kami benar-benar memeliharanya."

Baca Juga: Gus Baha Bilang Jangan Takut dengan Kematian, Ini Rahasianya!

Keutamaan tadarus Al Quran juga dijelaskan dalam buku "Mendidik Anak Membaca, Menulis dan Mencintai Al Quran" oleh Ahmad Syarifuddin, seorang ulama besar, Ibnu Shalah (wafat tahun 643 H) menyebut, "Membaca Al Quran merupakan satu kemuliaan yang diberikan Allah SWT kepada umat manusia. Sesungguhnya para malaikat tidak diberikan kemuliaan itu. Mereka amat merindukan diberikan kemuliaan tersebut agar dapat mendengarkannya." (Al-Itqan Ulum Al-Quran I:291).

Halaman:

Editor: Muhamad Zakir Mokoginta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah