Buya Yahya: Inilah Hukum Membiarkan Saudara Tiri Hidup Susah

- 27 Februari 2022, 06:36 WIB
Buya Yahya: Inilah Hukum Membiarkan Saudara Tiri Hidup Susah
Buya Yahya: Inilah Hukum Membiarkan Saudara Tiri Hidup Susah /

PORTAL SULUT- Buya Yahya akan menjelaskan bagaimana hukum membiarkan saudara kita hidup susah, entah itu saudara kandung ataupun saudara tiri.

Sebelum membahas hal diatas, Buya Yahya ingin memberitahukan mengenai nasab dalam keluarga.

Dalam islam, nasab berarti pertalian kekeluargaan yang didasarkan kepada perkawinan yang sah.

Baca Juga: Jangan Takut, Begini Cara Efektif Tangkal Sihir Kata Buya Yahya

“ Jika Ayahmu menikah lagi dan mempunyai seorang anak, itu bukan saudara tiri, melainkan saudara sebapak begitu sebaliknya, jika ibumu menikah lagi dan mempunyai anak itu juga saudara seibu,”kata Buya Yahya.

Dalam nasab keluarga ini juga harus dibenahi, banyak yang salah mengartikan ikatan yang terjalin diantara saudara-saudara kita.

Kesalahan di Negara kita ini adalah beda bapak dianggap saudara tiri, padahal sebenarnya nasabnya sangat dekat.

“Saudara tiri yang sebenarnya adalah bapakmu menikah dengan seorang perempuan yang mempunyai anak dari mantan suaminya, dan jika dia mempunyai anak, maka anak itu adalah saudara sebapak kamu,”ucap Buya Yahya.

Dilansir portalsulut.com melalui kanal YouTube Al-Bahjah TV tanggal 26 Februari 2022.

Halaman:

Editor: Jaka Prasojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x