Jangan Berharap Masuk Surga, Jika 1 Hal Ini Tidak Ada pada Diri Anda, Menurut Gus Baha

15 April 2024, 14:59 WIB
Jangan Berharap Masuk Surga, Jika 1 Hal Ini Tidak Ada pada Diri Anda, Menurut Gus Bahasial. /Tangkap layar/YouTube Najwa Shihab

PORTAL SULUT – Artikel kali akan membahas tentang syarat masuk surga menurut KH. Ahmad Bahauddin Nursalim.

KH. Ahmad Bahauddin Nursalim dengan nama beken Gus Baha, dalam salah satu cermahnya membagikan 1 rahasia agar kita bisa masuk surge.

Menurut Gus Baha, masuk surga itu gampang, namun 1 hal ini jadi syarat wajib untuk masuk Surga.

Baca Juga: Gus Baha Beberkan Rahasia Melewati Shiratal Mustaqim Secepat Kilat

Dengan kata lain, jika 1 hal ini tidak terpenuhi atau tidak ada pada diri kamu, maka jangan berharap masuk surga.

1 hal ini jadi syarat wajib bagi kita semua agar kita bisa masuk ke dalam surga Allah SWT.

Lantas 1 syarat wajib apa yang dimaksudkan oleh Gus Baha, agar kita masuk Surga?

Simak Penjelasannya hingga selesai agar mendapakan jawaban yang lengkap.

Sebagaimana yang dikutip Portal Sulut dari sebuah ceramah milik beliau yang diunggah akun Tiktok @wong_ndeso006.

Murid kesayangan Mbah Moen itu  mengungkapkan bahwa 1 hal yang jadi syarat wajib agar bisa masuk ke dalam surga adalah kita harus masuk dalam status hamba Allah SWT.

Hal ini kata Gus Baha sebagaimana yang terdapat dalam sebuah ayat.

Disebutkanya  dalam sebuah ayat kata Gus Baha,  masuk surga itu gampang, yang susah itu kamu masuk status kehambaan itu.

Baca Juga: Buya Yahya Jelaskan Selain Tidak Menutup Aurat Ternyata Berpakaian Seperti Inipun Juga Berdosa

Lebih lanjut, Gus Baha memberi perumpamaan kita bisa menikmati fasilitas yang terdapat pada negara lain yang sedang kita kunjungi hanya jika visa paspor kita disahkan.

"Orang boleh nikmati fasilitas negara lain kalau visa paspornya disahkan" contoh Gus Baha.

Begitu pula saat masuk surga kata Gus Baha, kita bisa masuk ke dalam surga jika status kehambaan kita disahkan oleh Allah SWT.

"Orang boleh masuk surga kalau status kehambaannya disahkan oleh Allah SWT" ujar Gus Baha

Kemudian dalam ceramah tersebut Gus Baha juga  mengatakan bahwa untuk memulai status kehambaan tersebut adalah dengan sujud kepada Allah SWT.

"Anggota tubuh yang begitu terhormat namanya kepala, kita tundukkan kepada Allah Ta'ala" tuturnya.

"Hati kita, akal kita yang ingin menguasai dunia misalnya, ambisi itu kita kalahkan untuk hanya tunduk kepada aturan-aturan Allah SWT" pungkas Gus Baha.

Baca Juga: Terjadi Peningkatan Berbagai Aspek Kehidupan, 8 Weton Berpotensi Sukses Besar Dalam Waktu Dekat

Demikianlah  ceramah singkat Gus Baha yang membahas 1 hal yang jadi syarat wajib untuk masuk ke dalam surga.

Semoga bermanfaat.***

Editor: Jaka Prasojo

Tags

Terkini

Terpopuler