Inilah Manfaat Membayar Zakat Dalam Hubungan Sosial Menurut Islam

10 Juni 2023, 17:45 WIB
Inilah Manfaat Membayar Zakat Dalam Hubungan Sosial Menurut Islam. /Pixabay@gufron/

PORTAL SULUT - Zakat berasal dari bentuk kata "zaka" yang artinya suci, baik, berkah, tumbuh dan berkembang.

Setiap orang yang beragama islam wajib mengeluarkan sebagian hartanya untuk membayar zakat yang akan di keluarkan apabila memenuhi syarat yang di atur dalam syariat islam.

Apa bila seseorang memenuhi syarat dalam syariat islam untuk mengeluarkan zakat maka ia berhak mengeluarkan zakat sesuai dengan ketentuan yang berlaku dalam syariat islam.

Dikutip dari Instagram literasizakatwakaf, Lebih Dekat Dengan Zakat, pada hari Jum'at 9/06/23 Pukul 13:00 WITA.

Didalam surah At-Taubah Ayat 36, 35, 60, 103, dan 106 Allah S.W.T berfiman :

Baca Juga: Muslim Wajib Tahu, Inilah Hukum Orang yang Menjalankan Ibadah Namun Belum Mandi Junub Menurut Para Ulama

Surah At-Taubah Ayat 36. Allah S.W.T berfiman: Sesungguhanya jumlah bulan menurut Allah ialah dua belas bulan, (sebagaimana) dalam ketetapan Allah pada waktu Dia menciptakan langit dan bumi, di antaranya ada empat bulan haram. Itulah (ketetapan) agama yang lurus, maka janganlah kamu menzalimi dirimu dalam (bulan yang empat) itu, dan perangilah kaum musyrikin semuanya sebagaimana mereka pun memerangi kamu semuanya. Dan ketahuilah bahwa Allah beserta orang-orang yang takwa.

Surah At-Taubah Ayat 35. Allah S.W.T berfiman: (ingatlah) pada hari ketika emas dan perak di panaskan dalam neraka jahanam, lalu dengan itu di setrika dahi, lambunng, dan punggung mereka (seraya dikatakan) kepada mereka, “Inilah harta bendamu yang kamu simpan untuk dirimu sendiri, maka rasakanlah (akibat dari ) apa yang kamu simpan itu.”

Surah At-Taubah Ayat 60 Allah S.W.T berfirman: Sesungguhnya zakat itu hanyalah untuk orang-orang fakir, orang miskin, amil zakat , yang di lunakkan hatinya (mualaf), untuk (memerdekakan) hamba sahaya, untuk (membebaskan) orang yangn berutang, untuk jalan Allah, dan untuk orang yang sedang dalam perjalanan, sebagai kewajiban dari Allah. Allah Maha Mengetahui, Mahabijaksana.

Surat At-Taubah Ayat 103 Allah S.W.T berfirman: Apabillah zakat dari harta mereka, guna membersihkan dan menyucikan mereka, dan berdoalah untuk mereka. Sesungguhnya doamu itu (menumbuhkan) ketentraman jiwa bagi mereka. Allah maha mendengar, Maha mengetahui.

Surat At-Taubah Ayat 106 Allah S.W.T berfirman: Dan ada (pula) orang-orang lain yang di tangguhkan sampai ada keputusan Allah; mungkin Allah akan mengazab mereka dan mungkin Allah akan menerima tobat mereka. Allah Maha Mengetahui, Maha Bijaksana.

Inilah delapan golongan orang-orang yang wajib menerima pemberian zakat yaitu:

1. Orang yang Fakir yang sangat berkekurangan)
2. Orang yang Miskin yang berpenghasilan sangat rendah)
3. Orang yang Amil
4. Orang yang Mualaf
5. Orang yang Hamba Sahaya
6. Orang yang Gharimin yang memiliki hutang
7. Orang yang Fisabilillah
8.Orang yang Ibnu sabil

Adapun manfaat-manfaat membayar zakat dan tujuan membayar zakat yaitu:

- Akan membantu Fakir miskin

- Akan Membantu memecahkan masala yang di hadapi para mustahik

- Dapat membina dan merentangkan tali persaudaraan

- Dapat mengimbangi idiologi kapitalisme dan komunisme

- Dapat menghilangkan sifat bakhil

- Dapat mecegah penumpukan kekayaan perseorangan

- Dapat mencegah jurang pemisah kaya dan miskin yang dapat menimbulkan malapetaka

Baca Juga: Ketika Gempa Bumi Terjadi, Bacalah Doa Ini Lengkap Arab, Latin dan Artinya

Inilah manfaa-manfaat dan tujuan membayar zakat bagi umat islam agar lebih mendekatkan diri kepada Allah S.W.T

Semoga bermanfaat***

Editor: Harry Tri Atmojo

Tags

Terkini

Terpopuler