Ustadz Adi Hidayat: Jika Lakukan Amalan ini, Bonus Taman Surga

15 Mei 2023, 23:43 WIB
Ustadz Adi Hidayat: Jika Lakukan Amalan ini, Bonus Taman Surga /YouTube Adi Hidayat Official

PORTAL SULUT – Dalam artikel kali ini akan membahas  surga yang dijanjikan Allah kepada umat Islam

Dalam Ceramahnya terkait hal tersebut  Ustadz Adi hidayat mengatakan pintu surga dan taman surga hanya milik mereka yang melakukan amalan ini.

Ini dikatakan Ustadz Adi Hidayat, seperti dikutip dari YouTube Channel Tausiyah.

Baca Juga: Basahi Lidah dengan Sholawat ini Setelah Sholat Subuh, Allah Buka Keran Rezeki Kata Habib Rifky Alaydrus

" Al Quran dan Sunnah Rasulullah memberikan pintu-pintu surga khusus diperuntukan bagi pengamal.," kata Ustadz Adi Hidayat.

Pada tausitah tersebut, Ustadz Adi Hidayat hanya menyebutkan tiga saja dulu saja," Dari tiga ini kira-kira bapak dan ibu sanggupnya yang mana,” ungkap UAH.

“Harus dimulai sekarang, itu saja konsisten dikerjakan,” tambahnya.

"Bapak sanggup masuk lewat pintu yang satu, masuk lewat satu. Sanggup pintu yang kedua, masuk lewat pintu kedua. Sanggup dengan pintu yang paling utama, niatkan dan kerjakan amalan itu. Sampai wafat naik status jadi pekerja amalan yang dimaksudkan,” sambung UAH, sapaan akrab Ustadz Adi Hidayat.

Baca Juga: Yang Sedang Cari Jodoh, INGAT! 7 Perempuan Ini Dilarang Dinikahi, Ini Penjelasan Gus Baha

Lanjut UAH, Amalan pertama, yaitu amalan yang dikerjakan khusus di waktu malam.

Ustadz Adi Hidayat menerangkan amalan ini hanya dikerjakan di waktu malam saja. Kalau sudah siang maka amalannya sudah tidak berlaku lagi.

“Jika anda mendapatkan malam, segera kejar amalan ini karena kalau sudah siang tidak akan bisa anda dapatkan lagi,” kata Ustadz Adi Hidayat.

“Amalan yang pertama ini disebut dengan tahajud,” ujarnya.

Baca Juga: Gara-Gara 1 Binatang Ini Bikin Rezeki Mengalir, Gus Baha: Jika Bertemu Beri Makan

Ustad Adi Hidayat menjelaskan, sungguh di surga itu ada satu pintu nanti disebut dengan pintu tahajud. Yang hanya masuk kesitu orang-orang yang rajin bertahajud.

“Bahkan dikatakan mana ahli tahajud, mana ahli tahajud, kalau sudah masuk ahli tahajud ditutup pintunya,” paparnya.

"Dan dahsyatnya ahli tahajud ini ketika masuk ke surga diberikan tempat spesial oleh Allah langsung di taman surga,” jelasnya.

”Dan keistimewaan yang kedua, dia langsung diperkenankan oleh Allah. Sebelum masuk ke surganya bisa melihat Allah langsung tanpa hijab,” tambahnya.

Baca Juga: Hewan Penanda Malaikat Datang, Gus Baha: Segera Berdoa Jika Hewan Itu Bersuara Malam Hari

Ustadz Adi Hidayat menuturkan, jika selama hidup kita tak pernah menatap Allah. Hanya yakin iman, iman, iman. Tapi tak pernah nampak dalam pandangan kita. Maka mustahil ada orang beriman yang tidak merindukan Allah, mustahil,” tuturnya.

“Semakin kuat iman kita, semakin rindu kita berjumpa dengan Alloh,” tegasnya.

"Tidak ada kerinduan terbesar bagi orang beriman kecuali dua, yaitu berjumpa dengan Allah dan menatap Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam.

Baca Juga: Belum Kiamat Tapi Sudah Masuk Surga, Siapa Dia? Ini Sosoknya

Tak pernah kita hidup dengan Rasulullah, bahkan mimpi pun kita tidak pernah memimpikan. Pasti kita merindukan beliau yang sudah mengorbankan pikiran dan tenaganya buat umatnya,” kata Ustadz Adi Hidayat.

"Karena itu pengamal amalan yang pertama ini, begitu mereka dihisap, langsung wajah berbinar-binar gembira padahal belum masuk ke dalam surganya,” tutup UAH.***

Editor: Jaka Prasojo

Tags

Terkini

Terpopuler