Jika Berdoa di Tempat Ini, Banyak Hajat yang Terkabul Dengan Cepat, Kata Syekh Ali Jaber

30 Maret 2023, 03:10 WIB
Jika Berdoa di Tempat Ini, Banyak Hajat yang Terkabul Dengan Cepat, Kata Syekh Ali Jaber /Tangkap layar YouTube Saluran Dakwah

PORTAL SULUT - Artikel kali ini akan membahas tentang tempat yang sangat bagus ketika melakukan doa.

Dalam ceramahnya Syekh Ali Jaber  menunjukkan sebuah tempat yang paling afdol dipakai untuk berdoa.

Menurut Syekh Ali Jaber, jika ingin hajat cepat terkabul, pergilah ke tempat ini.

Baca Juga: Sehabis Subuh dan Ashar Baca Sholawat Ini! Kran Rezeki Terbuka Hingga Yaumul Qiyamah kata Habib Rifky Alaydrus

Dijelaskan oleh Syekh Ali Jaber, karena tempat ini merupakan salah satu tempat yang sangat baik bahkan malaikat sangat menyukai tempat ini.

Ini adalah tempat yang mulia, malaikat senang berkunjung ke tempat-tempat seperti ini, ungkap Syekh Ali Jaber.

Jika berdoa di tempat ini, malaikat akan langsung mengaminkan doa kita, ujar Syekh  Ali Jaber.

Karena seperti yang kita ketahui bersama, doa malaikat adalah doa yang paling makbul.

Jadi alangkah baiknya jika kita berdoa di tempat ini. 

Penasaran tempat apakah itu? Yuk simak ulasan ini sampai selesai.

Baca Juga: Tidurnya Orang Puasa Adalah Ibadah, Benarkah Hadist Tersebut? Ustadz Adi Hidayat Bilang Begini

Diambil dari akun TikTok @artyqueen36 pada tanggal 30 Maret 2023, inilah penjelasan lengkapnya.

“Rasulullah SAW pernah menyampaikan kepada para sahabat, kalau bertemu dengan kebun-kebun surga, taman-taman surga, mampirlah di situ,” ujar Syekh Ali Jaber. 

Jadi taman-taman surga sekaligus tempat yang paling afdol dipakai untuk berdoa adalah majelis ilmu.

“Majelis ilmu dan majelis dzikir, itulah taman-taman surga,” jelas Syekj Ali Jaber.

Ini adalah berita gembira bagi setiap muslimin dan muslimah, mu’min dan mu’minah yang memang mencintai majelis taklim, mencintai majelis pertemuan untuk belajar ilmu. 

Bahkan Rasulullah SAW memberikan berita gembira kepada orang-orang yang mencintai majelis taklim.

Baca Juga: Benarkah Sholat Seorang Pezina Takkan Diterima Selama 40 Tahun? Begini Penjelasan Buya Yahya!

Rasulullah SAW bersabda melalui hadist yang shahih:

“Tidak ada satu kaum, jama’ah, kelompok duduk di suatu majelis, majelis mempelajari kitabullah, majelis belajar ilmu, majelis dzikir, pasti mendapatkan 5 hadiah.”

Berdoa di majelis ilmu, akan membuat kamu mendapatkan hajat yang diinginkan dalam 5 hadiah ini, selain 5 hadiah tersebut, masih banyak hajat-hajat yang lain yang kamu inginkan yang akan terkabul.

Jadi 5 hadiah yang dimaksud adalah sebagai berikut.

Mendapatkan sakinah

Diturunkan rahmat

Baca Juga: Apapun Hajatnya, Langsung di Ijabah Allah! Berdoa di 2 Waktu Mustajab Ini Ungkap Ustadz Abdul Somad

Dihadiri oleh malaikat

Allah akan sebutkan nama kita satu persatu disisi-Nya.

Doa diampuni 

Bahkan lebih dari itu semua berdoa di majelis ilmu ini, akan ada malaikat yang menjadi saksi atas ampunan dosa jama’ah-jama’ah yang hadir di majelis ilmu. 

Selain itu malaikat juga akan mengaminkan doa bagi orang yang berdoa di majelis ilmu tersebut. 

Begitu mulianya majelis ilmu dan majelis taklim. 

Baca Juga: Ini 4 Posisi dalam Sholat yang Bikin Doa Paling Cepat Terkabul Menurut Ustadz Adi Hidayat

Cintailah majelis ilmu atau majelis dzikir, karena di situ terdapat ampunan Allah dan terkabulnya hajat.

Jadi itulah tempat yang afdol dipakai untuk berdoa menurut Syekh Ali Jaber.

Semoga bermanfaat.***

Editor: Jaka Prasojo

Tags

Terkini

Terpopuler