Mau Tahu Almarhum Khusnul Khotimah? Cek 2 Minggu Sebelum Meninggal Terang Ustadz Khalid Basalamah

13 September 2022, 23:07 WIB
Ustadz Khalid Basalamah /Foto dok: YouTube/Khalid Basalamah Official/

PORTAL SULUT – Dengan melihat tanda-tanda ini 2 minggu sebelum wafat maka Ustadz Khalid Basalamah bilang kita bisa tahu khusnul khotimah.

Berdasarkan ceramah Ustadz Khalid Basalamah, kita pun bisa menerka apakah seseorang meninggal dunia dalam khusnul khotimah atau tidak.

Terdapat ciri-ciri sebelum meninggal dunia yang bisa menjadi pertanda kalau seseorang khusnul khotimah kata Ustadz Khalid Basalamah.

Akan tetapi apakah ciri yang muncul 2 minggu sebelumnya menurut Ustadz Khalid Basalamah? Simak keterangan lengkapnya di sini.

Baca Juga: Benda Pemikat Rezeki Sesuai Tanggal Lahir, Bawa atau Simpan di Rumah Supaya Tak Kena Sial

Setiap yang bernyawa pasti akan binasa, akan berpindah dari alam dunia ke alam barzakh.

Kematian adalah kenyataan pahit yang tak bisa kita sangkal. Ia adalah salah satu takdirullah.

Setiap orang ingin wafat dalam keadaan yang khusnul khotimah. Kita juga ingin orang-orang tercinta wafat dalam keadaan yang sama.

Sebab orang yang wafat dalam keadaan khusnul khotimah membuat kita tenang karena Allah artinya menjamin keistimewaan di akhirat sana.

Ternyata menurut ceramah Ustadz Khalid Basalamah, kita bisa tahu tanda-tanda kalau seseorang meninggal dunia dalam keadaan begini.

Yang sering disalahpahami oleh orang, khusnul khotimah atau tidak seseorang, bukan dilihat dari ciri-ciri fisik ketika wafat.

Semisal orang yang wafat dalam kecelakaan pesawat lalu anggota tubuhnya sebagian besar rusak.

Seseorang yang wafat dengan cara demikian serta ciri-ciri fisiknya sudah tidak baik bukan berarti tidak wafat dalam keadaan khusnul khotimah.

Ada juga contoh seorang syuhada perang Uhud yang wafat dalam keadaan kulit mulus, tapi belum tentu khusnul khotimah.

Malah syuhada dalam perang tersebut wafat sebagai seorang ahli neraka kendati kulitnya mulus.

Pepatah sederhananya adalah, kita tidak bisa menilai buku hanya dari sampulnya saja.

“Tapi belum tentu dia (Hamzah) baik, ahli neraka dia,” terang Ustadz Khalid Basalamah.

Baca Juga: 5 Kebiasaan Ini Bisa Merusak Hati, Nomor 2 Jarang Kita Sadari Ungkap Ustadz Khalid Basalamah

Baca Juga: 3 Amalan Wasiat Ustadz Arifin Ilham: Kunci Hajat dan Rezeki, Allah Lunaskan Semua Utang

Hal tersebut sebagaimana dinukil portalsulut.com dari Youtube Hidayah Ummah Muslim diakses 12 Juli 2022.

Seseorang wafat dalam keadaan khusnul khotimah atau tidak bisa dilihat dari beberapa hari sebelum ia wafat.

Ustadz Khalid Basalamah pun membongkar tolak ukurnya, yakni berdasarkan apa yang terjadi beberapa saat sebelum almarhum mangkat.

“Tolak ukurnya orang ini baik atau tidak, lihat beberapa hari sebelum dia meninggal,” ujar Ustadz Khalid Basalamah.

Tentu saja ini bukan pendapat pribadi Ustadz Khalid Basalamah, melainkan sabda langsung Rasulullah saw.

Orang kalau terbiasa dengan suatu perbuatan, Allah akan ditutup dengan itu.

Sehingga bila seseorang terbiasa sholat, umumnya mereka akan wafat dalam keadaan sholat.

Sedangkan orang yang sering memberi sedekah, sebelum wafat akan ditutup dengan sedekah.

Baca Juga: Mata Panda dan Kerutan Muka Sirna Sudah, dr. Zaidul Akbar: Masker Herbal Pengglowing Wajah

Baca Juga: Sebelum Melangkah Berangkat Kerja, Lakukan Amalan Pembuka Pintu Rezeki Ini Kata Ustadz Khalid Basalamah

Allah akan menutup usia seseorang berdasarkan amal yang sering ia lakukan semasa hidupnya.

Karena itu perhatikanlah apa saja yang dilakukan almarhum 2 minggu atau sebulan sebelum almarhum wafat.

“Kalau antum mau tahu orang itu mati dalam keadaan khusnul khotimah, lihat 2 minggu atau sebulan sebelum ia meninggal dunia,” pungkas Ustadz Khalid Basalamah.

Bila 2 minggu atau 1 bulan sebelum meninggal terlihat tanda-tanda almarhum berbuat amal baik, bersyukurlah sebab beliau khusnul khotimah.

Demikianlah penjelasan tentang tanda-tanda seseorang wafat dalam keadaan khusnul khotimah.

Terima kasih.***

 

Editor: Rensa Bambuena

Tags

Terkini

Terpopuler