Dahulukan Beri Sedekah Pada 3 Golongan Ini, Dijamin Banyak Pertolongan Terang Buya Yahya

7 Agustus 2022, 21:18 WIB
Dahulukan Beri Sedekah Pada 3 Golongan Ini, Dijamin Banyak Pertolongan Terang Buya Yahya /Tangkapan layar youtube.com / Al-Bahjah Tv.

PORTAL SULUT - Inilah penjelasan mengenai keutamaan memberi sedekah pada tiga golongan, yang akan diganjar pertolongan dari Allah.

Barang siapa yang mendahulukan sedekah pada tiga golongan ini, maka di situlah pertolongan Allah akan hadir.

Allah SWT akan beri pertolongan bagi orang-orang yang memberi sedekah pada tiga golongan ini.

Baca Juga: Syekh Ali Jaber: Doa Malaikat Menyertai Orang yang Menjaga Kebiasaan Ini Setiap Subuh, Terjamin Rezeki

Perihal keutamaan sedekah pada tiga golongan ini pernah disampaikan oleh Buya Yahya dalam dakwahnya, tentang sedekah kepada tiga golongan manusia.

Dalam tausiyahnya, Buya Yahya menjelaskan adanya tiga golongan yang pantas menerima sedekah.

Tiga golongan ini menurut Buya Yahya Adalah orang-orang yang punya hak dalam menerima sedekah.

Dan barangsiapa siapa yang memberikan sedekah kepada tiga golongan ini, maka hajat apapun pasti cepat terkabul kata Buya Yahya.

Tak hanya itu, Pendiri Ponpes Al-Bahjah ini juga mengatakan juga rutin bersedekah kepada tiga golongan ini maka Allah SWT akan memberikannya pertolongan.

“Sedekahlah kepada mereka, semampumu. Maka dengan itulah Allah akan memberikan pertolongan,” ujar Buya Yahya, dikutip Portalsulut.pikiran-rakyat.com dari Al-Bahjah TV pada Minggu, 7 Agustus 2022.

Baca Juga: Menangis Darah Sekalipun Allah Tidak Ampuni Dosa Orang Ini, Syekh Ali Jaber: Jangan Sekali-kali Lakukan!

Penasaran, golongan seperti apa yang dimaksud oleh Buya Yahya? Simak penjelasannya di sini.

Adapun tiga golongan yang wajib diberi sedekah seperti diungkapkan Buya Yahya, yakni:

- Orang sakit

Orang sakit termasuk orang yang harus dibantu. Hal ini juga berlaku dengan memberikan sedekah baginya.

- Orang lemah

Orang lemah di sini berarti orang yang dalam keadaan sulit, sehingga perlu untuk diberikan sedekah kata Buya Yahya.

- Fakir miskin

Jelas kiranya, golongan fakir miskin perlu dibantu dan diberikan sedekah.

Selain itu, membantu kepada sesama sebenarnya adalah kewajiban bagi seorang muslim.

Kemudian, Buya Yahya mengungkapkan jika orang-orang yang rajin sedekah, maka hal tersebut adalah salah satu jalan menuju ridho Allah SWT.

“Kalau orang-orang mengenal Allah dan bersama orang dhoif ini, betul-betul menganggap ini tangga tercepat menuju Allah,” tandas Buya Yahya.

Demikianlah mengenai 3 golongan yang wajib diberikan sedekah agar diganti dengan pertolongan dari Allah SWT menurut Buya Yahya.***

Editor: Harry Tri Atmojo

Tags

Terkini

Terpopuler