Cepat Baca Wirid ini Saat Sakit Kepala, Sakit Gigi, dan Sakit Lainnya, Syekh Ali Jaber: Surah Penyembuh Segala

10 Mei 2022, 18:53 WIB
MENDIANG Syekh Ali Jaber menyarankan untuk membaca surah tertentu dalam Al Quran untuk obati penyakit. (Foto Ilustrasi) /Abdulmeilk Aldawsari/Pexels

 

PORTAL SULUT – Di antara pelbagai wirid, ada surah paling istimewa bagi mendiang Syekh Ali Jaber

Ketika sedang sakit tangan, sakit kepala, sakit gigi, Syekh Ali Jaber menyarankan untuk cepat baca wirid ini.

Menurut Syekh Ali Jaber surah atau wirid ini bisa menjadi penyembuh segala penyakit.

Baca Juga: Pakai Shampo Seperti ini Bikin Sholat Tidak Sah! Gus Baha: Dilarang Mandi Junub Dengan Cara Begini

Karena itu tatkala Anda merasa sakit kepala, sakit gigi, atau penyakit lain jangan lupa membaca wirid yang dimaksud.

Manusia tidak akan selalu hidup dalam keadaan yang sehat wal afiat. Akan tiba saatnya kena sakit.

Bila saat itu tiba, bila Anda didera sakit entah di bagian tubuh manapun, maka bacalah surah yang direkomendasikan Syekh Ali Jaber.

Kata almarhum, surah ini boleh dibaca sebanyak satu kali, tiga kali, boleh juga dibaca tujuh kali.

Setelah dibaca, maka surah tersebut boleh kita tiupkan ke air. Setelahnya air tersebut pun diminum.

Ada juga cara lain, yakni menyentuh anggota badan yang sakit lantas membaca surah ini.

Syekh Ali Jaber mengutarakan kalau surah tersebut tidak lain tidak bukan adalah surah Al-Fatihah.

Baca Juga: Syekh Ali Jaber: Jika Para Istri Mulai Lakukan Hal ini, Maka Kiamat Kehancuran Dunia Segera Datang Menghampiri

Menurut almarhum, khasiat dari surah ini adalah penyembuh dari segala macam penyakit.

“Saya baca Al-Fatihah tujuh kali di dalam air, baru saya minum. Ini menjadi wirid saya, kebiasaan,” ujarnya.

Hal itu sebagaimana dilansir portalsulut.com dari YouTube Trickster, bertajuk “Surat Penyembuh Segala Penyakit” diakses 17 April 2022.

Di samping keistimewaannya sebagai surah pertama dalam mushaf Al-Quran pada umumnya, surah ini juga punya keajaiban lain.

“Al-Fatihah termasuk surah yang paling dahsyat untuk menyembuhkan segala penyakit,” tutur Syekh Ali Jaber.

Memang kekuatan penyembuhan dari surah ini relatif berdasarkan kepercayaan dan keimanan kita masing-masing.

Akan tetapi tetap saja kata Syekh Ali Jaber kalau daya sembuh dari amalan ini sangatlah kuat.

“Sakit kepala, sakit gigi, sakit tangan, apapun sakitnya,” tutur Syekh Ali Jaber kepada para jamaah.

Nah, cara menyembuhkannya sendiri adalah dengan meletakkan tangan di bagian tubuh yang sakit.

Baca Juga: Panjatkan Doa Jika Hewan Ini Bersuara Kata Gus Baha, Malaikat Pembawa Rezeki Datang

“Bisa sakit kepala, di mana tangan kanan taruh di atas sakit kepala, atau di posisi sakitnya, dan baca Al-Fatihah dengan penuh keyakinan,” tandas Syekh Ali Jaber.

Demikianlah penjelasan almarhum Syekh Ali Jaber soal satu surah dahsyat yang bisa menyembuhkan segala penyakit.***

Editor: Adisumirta

Sumber: YouTube Trickster

Tags

Terkini

Terpopuler