Hati-hati! Pintu Rezeki Bisa Tertutup Jika Suami Perlakukan Istri Semacam Ini Kata Gus Baha

9 April 2022, 05:57 WIB
Gus Baha mengatakan ada perbuatan suami yang bisa menutup rezeki. /

PORTAL SULUT - KH. Ahmad Bahauddin Nursalim atau kerap disapa Gus Baha membahas dalam pengajiannya suatu perlakuan suami kepada istri yang membuat pintu rezeki tertutup.

Tidak hanya itu, jika suami berlaku seperti ini kepada sang istri maka bisa membuat Allah murka kata Gus Baha.

Jadi menurut Gus Baha, alangkah baiknya jika menjauhi perlakuan seperti ini karena bisa membuat pintu rezeki tertutup.

Baca Juga: STAGFIRULLAH! Inilah Perbuatan yang Bisa Menghapus Semua Amal Soleh Menurut Ustadz Abdul Somad

Lantas, Gus Baha merujuk kembali pada bab nikah dalam fiqih untuk memperjelas topik tersebut.

"Jadi Allah ketika berfirman dalam bab nikah itu, kamu punya dua pilihan saja," kata Gus Baha seperti dikutip portalsulut.pikiran-rakyat.com dari kanal YouTube STUDENT OFFICIAL pada Sabtu, 9 April 2022.

Apa saja dua pilihan itu?

Gus Baha menegaskan bahwa seseorang mesti memilih atau berujar di antara dua pilihan tersebut.

Untuk pilihan pertama adalah pernikahan itu dengan kondisi maslahat.

Adapun yang kedua adalah jika pernikahan itu maslahat, maka seorang suami jangan menceraikan istrinya serta jangan sampai tidak ada kejelasan.

Pada pilihan kedua ini jangan sampai terjadi menurut Gus Baha, karena bisa mendatangkan kemurkaan Allah.

Bukan hanya itu, kondisi hubungan suami istri seperti itu akan membuat rezeki macat dan susah.

"Maka jika ada orang status pernikahannya tidak jelas, pasti rezekinya sudah gitu," ujar Gus Baha.

Belum lagi kata Gus Baha, perilaku seperti itu telah keluar dari ketetapan Al-Quran.

Baca Juga: Habib Achmad Al Habsyi: Sedekah Seperti Ini Bakal Menjadi Tabungan dan Investasi Akhirat

Sementara, dalam Al-Quran, diperintahkan untuk memperjelas setiap perkara dalam pernikahan.

Menekankan hal itu, lntas Gus Baha mengutip sebuah ayat yang memperkuat pandangan tersebut sebagai berikut:

"Jangan sampai kamu memperlakukan istrimu sebagai barang gantungan!"

Walhasil, semua akan menjadi kabur jika seorang sumai membuat kesan seperti tidak ada kejelasan.

"Dikatakan punya suami, tapi realitasnya tidak terawat. Dikatakan dicerai, tapi juga tidak dicerai. Akibatnya tidak bisa menikah lagi," lanjutnya.

Berangkat dari banyak kasus seperti ini pada wanita, sehingga para ulama mengambil sebuah keputusan dengan merujuk pada kitab Tarsyih al Mustafidin.

"Dengan rafa' itu dipermudah, yang akhirnya hak cerai itu diambil alih oleh hakim saat si laki-lakinya kurang ajar," ungkap Gus Baha.

Oleh karena itu jika dibiarkan tanpa diambil alih oleh hakim, yang menjadi korban adalah seorang wanita.

Dengan demikian, Gus Baha mengajak jemaahnya agar menjauhi sikap seperti itu dalam hubungan suami dan istri.

"Ini sekaligus saya maklumatkan kepada semua orang yang mengaji ke saya. Jangan suka mempermainkan wanita," tegas Gus Baha.

Baca Juga: Hari Paling Mustajab Untuk Berdoa Adalah Hari Jumat, Ustadz Adi Hidayat: Berdoa Pada Jam Begini

Itulah penjelasan mengenai pintu rezeki bisa tertutup jika suami memperlakukan istri semcam ini menurut Gus Baha.***

Editor: Adisumirta

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler