Gunakan Pupuk Kotoran Kuda, Nanas Hasil Petani di Inggris Dijual Rp18 Juta per Potongnya!

- 30 Juli 2022, 07:21 WIB
Nanas termahal di dunia. /Foto: Heligan/Triangle News via Mirror/
Nanas termahal di dunia. /Foto: Heligan/Triangle News via Mirror/ /

PORTAL SULUT - Nanas hasil tanam petani di Inggris yang mengggunakan pupuk dari kotoran kuda ini tampaknya bakal jadi Nanas termahal.

Nanas tersebut akan dijual £1.000 atau sekitar Rp18 juta per potongnya!

Para petani yang membudidayakan nanas ini menganggap harga tersebut sepadan dengan usaha mereka untuk bisa menghasilkan buah tropis di Inggris.

Baca Juga: Bayi Kelelawar Suka Mengoceh, Sang Induk Imbanginya dengan ‘Baby Talk’

Ya, nanas yang bisa mencetak rekor termahal di dunia itu ditanam di tempat yang paling tidak terduga, Cornwall, Inggris.

Tim beranggotakan 15 petani telah menghabiskan waktu bertahun-tahun untuk memproduksi buah yang lezat ini.

Nanas tersebut dipanen oleh petani di The Lost Gardens of Heligan minggu ini dan mereka yakin bisa laku dijual di pelelangan seharga £ 10.000 (Rp180 juta).

Dengan mempertimbangkan jam kerja untuk merawatnya, biaya transportasi pupuk kandang dan pemeliharaan, mereka pun menghargainya dengan angka fantasti,

Nanas itu tumbuh di lubang yang dirancang khusus. Suhunya mereka jaga dengan pasokan pupuk kompos segar. Panasnya memasuki mekanisme melalui ventilasi di dinding.

Mereka pun memastikan, rasa nanas akan teap lezat. Pokoknya tidak akan mengecewakan setelah masa tanam yang mencapai dua tahun.

Halaman:

Editor: Adisumirta

Sumber: Mirror


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x