10 Karakteristik Orang yang Punya Kekuatan Emosional, Pantas Mereka Sukses dan Hidup Bahagia!

- 24 Desember 2023, 12:30 WIB
10 Karakteristik Orang yang Punya Kekuatan Emosional, Pantas Mereka Sukses dan Hidup Bahagia!/Freepik
10 Karakteristik Orang yang Punya Kekuatan Emosional, Pantas Mereka Sukses dan Hidup Bahagia!/Freepik /

PORTAL SULUT - Ada banyak kerugian yang dapat seseorang alami apabila ia lemah secara emosional.

Jika kekuatan emosional itu rendah, maka hal ini akan sangat berpengaruh terhadap berbagai aspek kehidupan yang akan ditempuh.

Seperti hubungan, karier, dan perkembangan pribadi yang disebabkan oleh kurangnya rasa percaya diri sehingga ini menjadi hambatan utama dalam mencapai potensi dan kebahagiaan dalam hidup.

Baca Juga: Menjadi Pemimpin Hebat di Masa Depan: 5 Keterampilan Penting yang Harus Diajarkan pada Anak

Menurut seorang pelatih pemberdayaan individu Amy Lombardo, bahwa kekuatan emosional itu bersifat tidak tetap.

Sebagaimana dilansir dari Rd.com, ia berpendapat kalau kekuatan emosional merupakan keterampilan yang dapat dikembangkan dan diperkuat seiring waktu.

Sama halnya dengan kekuatan fisik, kekuatan emosional juga membutuhkan latihan dan upaya yang konsisten untuk meningkatkannya.

Selanjutnya, ia juga menjelaskan bahwa kekuatan emosional merujuk pada kemampuan dalam menghadapi dan mengatasi emosi, situasi, dan pengalaman yang menantang, serta mengelola stres dan kegagalan dengan efektif.

Hal ini juga melibatkan kombinasi ketahanan, introspeksi, dan perubahan perspektif hidup, tetapi tidak pernah melibatkan pola pikir positif yang berlebihan.

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x