5 Jenis Makanan yang Pantang Dikonsumsi Penderita Asam Urat!

- 8 Februari 2023, 23:23 WIB
Ilustrasi/5 Jenis Makanan yang Pantang Dikonsumsi Penderita Asam Urat!
Ilustrasi/5 Jenis Makanan yang Pantang Dikonsumsi Penderita Asam Urat! /Foto : Pixabay/congerdesign/

PORTAL SULUT - Artikel kali ini akan membahas mengenai lima jenis makanan yang pantang dikonsumsi oleh penderita asam urat.

Beberapa makanan dan minuman yang tinggi purin dapat meningkatkan kadar asam urat, dimana asam urat adalah produk limbah yang ditemukan dalam darah, itu dibuat ketika tubuh memecah bahan kimia yang disebut purin.

Kebanyakan asam urat larut dalam darah melewati ginjal lalu keluar dari tubuh melalui urine.

Baca Juga: Rezekinya Sudah Didepan Mata! 8 Zodiak Disarankan Harus Lakukan Hal Ini untuk Menjemput Rezeki!

Jika terlalu banyak asam urat yang tertinggal didalam tubuh, kondisi yang disebut hyperuricemia akan terjadi, dimana hyperuricemia dapat menyebabkan pembentukan kristal asam urat.

Nah, kristal-kristal inilah yang dapat mengendap di persendian dan menyebabkan asam urat sejenis kritis yang bisa sangat menyakitkan, kristal ini juga bisa mengendap di ginjal dan membentuk batu ginjal.

Jika tidak diobati, kadar asam urat yang tinggi pada akhirnya dapat menyebabkan kerusakan tulang sendi dan jaringan permanen penyakit ginjal dan penyakit jantung.

Adapun salah satu hal yang perlu dilakukan untuk mengendalikan penyakit ini adalah menjalankan diet rendah purin.

Menurut Harvard Health Publishing, penderita asam urat disarankan mengonsumsi makanan sehat minim lemak jenuh, rajin makan serat, serta kacang-kacangan.

Nah, berikut beberapa jenis makanan yang harus dihindari oleh penderita asam urat tinggi.

Lantas makanan apa sajakah itu?

Baca Juga: Dilimpahi Rezeki Umur Panjang, Sehat, dan Bugar, Keberuntungan Memberi 4 Shio Ini Kebahagiaan dan Hidup Enak!

Simak artikel ini hingga akhir agar mendapat jawaban lengkap.

Dilansir Portal Sulut dari channel YouTube Fakta Kece, berikut pembahasan selengkapnya.

1. Makanan yang tinggi akan gula

Gula yang terdapat di beberapa makanan dan minuman dapat meningkatkan kadar asam urat, untuk itu penderita asam urat disarankan membatasi atau menghindari makanan tinggi gula agar penyakitnya tidak mudah kambuh.

Hindari kue-kue manis, permen sereal dengan pemanis, atau makanan lain yang banyak ditambah pemanis.

Tak lupa juga hentikan konsumsi minuman ringan, minuman dalam kemasan, soda, minuman berenergi, dan minuman manis lainnya.

2. Makanan olahan dan tinggi pengawet

Baca Juga: Agar Ginjal Bisa Berfungsi Dengan Baik Cobalah Konsumsi Beberapa Makanan Ini!

Batasi segala bentuk makanan olahan seperti kue kering, keripik, kerupuk, biskuit, permen, es krim, hingga aneka roti.

Selain itu hindari segala bentuk makanan yang mengandung bahan pengawet seperti saus, makanan siap saji, dan makanan beku.

3. Daging merah dan jeroan

Tahukah kalian, daging sapi, kambing, babi, dan jeroan termasuk makanan yang mengandung purin tinggi, makanan tersebut dapat meningkatkan kadar asam urat dalam karang dan rentan memicu serangan asam urat.

Namun untuk daging ayam sendiri, penderita asam urat masih boleh mengonsumsinya asalkan dalam porsi sedang.

Selain itu hindari makanan dari daging olahan seperti burger, sosis, kornet, salami, smoke beef, dan sebagainya.

Baca Juga: Pembuka Pintu Rezeki Bagi Ayah Bunda! Shio Anak Ini Mampu Membawa Kedua Orang Tuanya Menuju Kesuksesan

4. Makanan laut

Makanan laut yang tidak boleh dimakan oleh penderita asam urat antara lain yakni sarden, teri, ikan haring kerang dan ikan kod.

Sedangkan makanan laut seperti lobster, kepiting, udang, ikan salmon, dan tuna masih boleh dikonsumsi sekali tapi porsinya tidak berlebihan.

5. Makanan fermentasi

Makanan hasil fermentasi ragi seperti kecap hingga makanan kalengan juga tak boleh dikonsumsi penderita asam urat.

Tak hanya dihindari saat penyakit kambuh, makanan tersebut juga tidak perlu dikonsumsi saat kadar asam urat penderita sudah terkontrol.

Baca Juga: Dituduh Jelmaan Malaikat, 3 Weton Ini Punya Sifat Paling Baik Yang Bisa Membuat Orang Lain Salah Sangka

Nah itulah tadi 5 jenis makanan yang pantang dikonsumsi oleh penderita asam urat.

Semoga bermanfaat.***

Editor: Jaka Prasojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x