1 Herbal Ini Menunjang Umur Panjang Tapi Masih Sehat Bugar Terang dr. Zaidul Akbar

- 7 September 2022, 23:56 WIB
dr. Zaidul Akbar
dr. Zaidul Akbar /Tangkap layar YouTube dr. Zaidul Akbar Official

PORTAL SULUT – dr. Zaidul Akbar beberkan rahasia herbal dari warga Jepang yang rata-rata masih kuat meski sudah tua.

Rahasia tersebut dibongkar dr. Zaidul Akbar mengenai herbal yang bisa membuat seseorang tetap sehat bugar padahal sudah uzur.

Pasalnya negara Jepang sering konsumsi suatu herbal yang sadar tak sadar membuat seseorang umur panjang ujar dr. Zaidul Akbar.

Namun apakah herbal yang disinggung dr. Zaidul Akbar? Simak keterangan lengkapnya di sini.

Baca Juga: Pantas Mata Air Rezeki Tersumbat Total, 2 Benda Ini Masih Ada di Rumah Tegas Ustadz Adi Hidayat

Kesehatan memang bukan segalanya tapi tanpa kesehatan segalanya jadi tidak mungkin.

Ketika kesehatan kita terganggu, maka aktivitas sehari-hari pun tak ayal akan ikut berpengaruh.

Agar kesehatan kita terjaga, maka penting untuk memperhatikan pola hidup serta pola makan yang sehat.

Dengan pola hidup yang sehat dan baik, maka atas izin Allah seseorang akan memiliki umur panjang.

Ternyata ada satu jenis makanan yang bisa membuat kita lebih umur panjang serta sehat bugar sampai tua.

Tentu saja jenis makanan ini bukan pendapat pribadi dr. Zaidul Akbar, melainkan berasal dari suatu penelitian.

Berdasarkan sebuah penelitian, terungkap kalau Jepang adalah negara dengan indeks harapan hidup yang sangat tinggi.

Secara rata-rata, usia orang-orang Jepang bisa tembus sampai 80 atau 90 tahun.

Lebih spesifik lagi, warga Jepang yang dimaksud bermukim di suatu distri bernama Okinawa.

Baca Juga: 2 Amalan Pamungkas Benteng Fitnah Akhir Zaman, Syekh Ali Jaber: Jangan Takut Kiamat

Baca Juga: Dhuha dan Tahajud Tak Pernah Putus, Tapi Rezeki Masih di Situ-situ Saja, Gus Baha: 1 Ini Penghalangnya

Ternyata warga di Okinawa ini sering konsumsi suatu herbal yang sering kita dapati di dapur kita, yaitu kunyit.

“Tepatnya di salah satu daerah Jepang, yaitu Okinawa, rahasianya adalah daerah tersebut sangat tinggi konsumsi kunyit,” ujar dr. Zaidul Akbar.

Hal tersebut sebagaimana dinukil portalsulut.com dari Youtube Bisikan.com diakses 24 Juni 2022.

Dari negeri Jepang pun kita belajar, bahwa salah satu bahan herbal yang bisa bikin umur panjang adalah kunyit.

Diketahui selain angka harapan hidup yang tinggi, daerah Okinawa juga punya angka penyakit yang rendah.

Bisa dibilang orang-orang di sana sangat bugar dan sehat bahkan ketika mencapai usia senja.

“Yang di mana angka penyakit rendah juga menjadi faktor angka harapan hidup tinggi,” ujar penggagas Jurus Sehat Rasulullah (JRS) itu.

Sehingga daerah Okinawa pun bisa tergolong ke dalam negara yang disebut blue zone.

Baca Juga: Segerakan Sedekah Ketika Muncul Sosok Ini di Mimpi, Begini Pesan Almarhum Kata Ustadz Abdul Somad

Baca Juga: Batu Ginjal Lebur serta Prostat Sehat Karena Biji Buah Lezat Anjuran dr. Zaidul Akbar Ini

Nah, negara yang terhitung dalam blue zone selain Jepang adalah Amerika, Yunani, dan Korea.

Menurut dr. Zaidul Akbar, negara yang dimaksud kerap mengganti protein hewani dengan protein nabati.

Artinya dibanding sering makan daging, mereka kerap konsumsi bahan seperti sayur, buah, dan biji-bijian.

“Bisa termasuk ke dalam blue zone karena mereka semua less protein dari hewan atau mengurangi protein hewani,” pungkas dr. Zaidul Akbar.

Demikianlah penjelasan lengkap dr. Zaidul Akbar mengenai rahasia masyarakat Jepang yang umur panjang dan sehat bugar.

Terima kasih.***

Editor: Rensa Bambuena


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah