Bukan Cuma Caper atau Lapar Penyebab Kucing Mengeong di Malam Hari

- 23 Juli 2022, 09:24 WIB
Alasan kucing suka mengeong di malam hari.
Alasan kucing suka mengeong di malam hari. /Foto: Bessi/Pixabay /

Hal tersebut pasti sangat sulit dilakukan, tapi bila kamu memberikan perhatian, bahkan meneriakinya, maka keinginannya tercapai.

Esoknya, berilah kucing mainan apa pun, bisa puzzle, tongkat bulu, laser pointer, atau mainan lainnya. Pokoknya, buatlah mereka bermain sepuasnya.

Baca Juga: Tak Perlu Obat Kimia, Rempah Ini Mampu Redam Batuk, Pilek, dan Demam yang Menyerang Kata dr. Zaidul Akbar

Dengan membuat kucing lelah dan memberikan semua perhatian yang dibutuhkannya di siang hari, kecil kemungkinannya ia ingin mengeong di malam hari.

Minta makanan

Ingat-ingat, apakah kucing sudah diberi makan? Kucing sering mengeong meminta makanan atau camilan. Kucing yang lapar di malam hari tidak akan pernah diam.

Jadi, daripada waktu tidur kamu terganggu, lebih baik pastikan sudah memberi makan hewan kesayangan kamu itu sebelum tidur.

Jangan sampai bangun terbangun untuk menanggapi eongannya di malam hari, karena ini berdampak buruk.

Hal tersebut sama saja mengajari kucing bahwa kamu akan memberinya makan saat ia mengeong kepada kamu.

Pastikan juga, dia selalu memiliki akses ke air bersih untuk menghilangkan rasa haus sebagai penyebab aktivitas malam hari.

Halaman:

Editor: Adisumirta

Sumber: The Spruce Pets


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah