Info Kesehatan: Berikut 10 Makanan Mampu Mengatasi Rambut Rontok, Kebotakan Lewat

- 29 November 2021, 19:57 WIB
ilustrasi rambut
ilustrasi rambut /Maksim/Pexels

PORTAL SULUT — Berikut 10 makanan yang mampu mengatasi rambut rontok.

Masalah dengan rambut rontok, bisa jadi penyebabnya bukan karena perawatan rambut yang kurang optimal melainkan kekurangan nutrisi.

Pola makan yang sehat dengan kandungan nutrisi yang beragam dapat meningkatkan kesehatan rambut. Di samping itu beberapa jenis makanan memiliki kandungan yang mampu mengatasi masalah rambut rontok.

Baca Juga: 5 Cara Buang Sial Yang Perlu Diketahui, Nomor Tiga Wajib Dilakukan

Apa saja jenis makanan yang mampu mengatasi rambut rontok tersebut?

Seperti dikutip portalsulut.pikiran-rakyat.com, dari kanal YouTube Sehat Secara Alami, pada Senin 29 November 2021, berikut Berikut 10 makanan yang mampu mengatasi rambut rontok.

1. Telur
Telur merupakan sumber protein dan biotin yang baik.

Protein dan biotin merupakan nutrisi yang dapat meningkatkan pertumbuhan rambut.
Makanlah makanan yang kaya protein seperti telur untuk menyuburkan rambut.
Hal ini lantaran sebagian besar folikel rambut terbuat dari protein.

2. Bayam

Bayam merupakan sayuran berdaun hijau yang sarat akan nutrisi bermanfaat seperti folat, zat besi, vitamin A, dan vitamin C, yang semuanya dapat meningkatkan pertumbuhan rambut.

Vitamin A dalam bayam membantu kelenjar kulit menghasilkan sebum yakni zat berminyak yang melembabkan kulit kepala.

3. Ikan berlemak

Ikan berlemak seperti salmon dan ikan herring memiliki nutrisi yang dapat menyuburkan rambut.

Ikan-ikan tersebut adalah sumber asam lemak omega-3, dan pasti sangat baik dan dikaitkan dengan pertumbuhan rambut.

4. Ubi jalar

Ubi jalar juga termasuk makanan yang mampu untuk mengatasi rambut rontok.

Ubi jalar yang merupakan sumber betakaroten tubuh akan mengubah betakaroten dari ubi jalar menjadi vitamin A yang mampu memperbaiki kesehatan rambut.

5. Alpukat

Alpukat merupakan buah yang lezat, bergizi, dan sumber lemak sehat.

Sehingga sangat baik dikonsumsi untuk mengatasi rambut rontok.
Alpukat juga sumber vitamin E yang sangat baik yang dapat meningkatkan pertumbuhan rambut.

6. Kacang-kacangan

Kacang-kacangan mengandung berbagai nutrisi yang dapat meningkatkan pertumbuhan rambut dan mengatasi rambut rontok.

Misalnya 1 ons kacang almond menyediakan 37 persen kebutuhan vitamin C harian.

Selain itu, kacang-kacangan juga mengandung vitamin B, seng, dan asam lemak esensial.

7. Paprika

Paprika merupakan sumber vitamin C yang sangat baik dan juga termasuk makanan untuk mengatasi rambut rontok.

Faktanya, 1 buah paprika kuning menyediakan hampir 5,5 lebih banyak vitamin C dibandingkan jeruk.

Vitamin C membantu meningkatkan produksi kolagen yang dapat memperkuat lahir rambut sehingga tidak mudah patah.

8. Seafood

Makan seafood sebaiknya perbanyak konsumsi tiram. Karena seafood yang satu ini merupakan makanan yang mampu mengatasi rambut rontok.

Tiram adalah sumber makanan sinc terbaik yang membantu serat mendukung pertumbuhan rambut.

9. Udang

Selain tiram, udang juga termasuk jenis seafood yang kandungan nutrisinya berpotensi mengurangi masalah rambut rontok.

Udang merupakan sumber protein vitamin B, sinc, zat besi, dan vitamin D, sehingga sangat baik untuk kesehatan rambut Anda. 

Baca Juga: 3 Arti Bentuk Kaki, Nomor Dua Sangat Beruntung

10. Daging

Makanan untuk mengatasi rambut rontok adalah daging yang kaya akan berbagai nutrisi protein.

Dalam daging membantu pertumbuhan rambut dan memperbaiki kerusakan pada folikel rambut.

Itulah 10 makanan yang dapat mengatasi rambut rontok, katakan tidak pada kebotakan. Semoga bermanfaat.***

Editor: Muhamad Zakir Mokoginta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah