Jenis Teh Herbal yang Ampuh Sembuhkan Darah Tinggi

28 Desember 2022, 18:49 WIB
Ilustrasi. Jenis Teh Herbal yang Ampuh Sembuhkan Darah Tinggi /Pexels.com/Ngo Trong An

PORTAL SULUT-Selain minum obat darah tinggi dari dokter, banyak orang juga menggunakan obat-obatan herbal untuk membantu pengobatan.

Perlu diingat bahwa obat darah tinggi alami tidak bisa mengobati hipertensi.

Penggunaannya hanya dapat membantu mengontrol tekanan darah dalam tubuh.

Baca Juga: Tak Hanya Olahraga Saja, Membakar Lemak Bisa Dilakukan dengan Cara Minum Ini kata dr. Zaidul Akbar

Dilansir Portal Sulut, dari channel youtube halo sehat, berikut merupakan berbagai teh dari bahan herbal yang dapat digunakan di rumah untuk membantu mengontrol hipertensi

1. Teh Daun Basil

Daun basil ternyata bahan herbal alami yang sangat baik untuk bumbu makanan dan dijadikan minuman teh.

Daun basil akan menurunkan tekanan darah karena mengandung bahan eugenol.

Teh bisa dibuat dengan daun basil segar atau yang kering.

Minum secara rutin akan mengelola tekanan darah secara alami.

2. Teh Kapulaga

Kapulaga adalah herbal asli dari Asia Selatan.

Kapulaga bisa menurunkan tekanan darah tinggi karena mengandung bahan alami yang bisa membuat sistem pembuluh darah menjadi normal.

Anda bisa merebus Kapulaga kering kemudian biarkan sampai mendidih.

Minum saat hangat dan campur dengan madu.

Baca Juga: Hindari Sebelum Menyesal! Inilah Jenis Makanan Penyebab Kemandulan Pada Wanita kata dr. Zaidul Akbar

3. Teh Kayu Manis

Teh yang dibuat dari kayu manis akan menurunkan tekanan darah.

Kayu Manis memang biasanya digunakan untuk memasak dan campuran sedikit untuk teh tidak akan menyebabkan efek samping.

Efek dari teh manis ini bisa mengatasi insomnia pada penderita hipertensi.

4. Teh Biji Seledri

Teh ini biasanya digunakan sebagai ramuan minuman khas cina.

Teh ini bersifat sebagai bahan diuretik sehingga pada akhirnya akan menurunkan cairan dalam tubuh.

Kemudian kandungan zat tersebut akan membuat tekanan darah lebih stabil.

5. Teh Lavender

Teh dari bunga lavender ternyata sangat baik untuk mencegah tekanan darah agar selalu stabil.

Baca Juga: Inilah 5 Minuman Yang Baik Untuk Penderita Diabetes

Aroma teh ini memang lebih wangi dan kuat.

Kandungan senyawa dalam teh ini sangat baik untuk menurunkan tekanan darah, menjaga detak jantung yang stabil, dan bahkan memiliki efek menenangkan.

Itulah teh herbal untuk membantu mengatasi darah tinggi.

Ada baiknya sebelum minum teh ini juga berkonsultasi dengan dokter.***

Editor: Jaka Prasojo

Tags

Terkini

Terpopuler