dr Silvia Utomo Membagikan Solusi Mencerahkan Selangkangan Gelap

30 September 2022, 18:37 WIB
dr. Silvia Utomo /Tangkapan Layar / YouTube Dokter 24

 

PORTAL SULUT — Selangkangan tak cerah atau warnanya gelap bisa membuat insecuer, kata dr Silvia Utomo.

 

dr Silvia Utomo menjelaskan, selangkangan menghitam menimbulkan rasa tidak percaya diri meskipun di area tertutup.

 

Selangkangan tidak cerah atau warnanya gelap, ternyata masih bisa dicerahkan, menurut dr Silvia Utomo.

 

Mencerahkan selangkangan yang sudah menghitam atau tak cerah, bisa dilakukan dengan beberapa cara.

Baca Juga: Hiperseks Pada Pasangan Bisa Dikenali Sejak Awal Lewat 8 Ciri-ciri Ini Menurut dr Silvia Utomo 

Seperti dikutip pikiran-rakyat.com dari YouTube Dokter 24, Jumat 30 September 2022.

 

dr Silvia Utomo mengatakan, selangkagan yang menghitam bisa dicerahkan.

 

Caranya mencerahkan selangkangan yakni, pertama hindari memakai celana ketat.

 

"Hindari celana yang terlalu ketat dan pilih celana berbahan katun," terang dr Silvia Utomo.

 

Agar selangkangan cerah, sebaiknya indari mencukur bulu di area pribadi dengan pisau cukur, kata dr Silvia Utomo. 

Baca Juga: Viral di TikTok Menyusui ASI Lewat Ketiak, Apa Bisa? Ini Penjelasan dr. Silvia Utomo 

"Bisa membuat area pribadi menjadi hitam karena iritasi terus menerus," jelas dr Silvia Utomo.

 

"Lebih baik dipendekkan dengan gunting atau lakukan dengan cara aman lainya secara rutin," kata dr Silvia Utomo.

 

dr Silvia Utomo menganjurkan, jangan menggunakan bedak tabur di area selangkangan.

 

"Ketiga, jangan gunakan bedak tabur di area selangkangan," terang dr Silvia Utomo.

 

Kemudian, rutin mengkonsumsi air putih yang cukup setiap hari, guna memenuhi kebutuhan cairan, saran dr Silvia Utomo.

Baca Juga: Lakukan Trik Ini Jika Sudah Bergairah Tapi Wanita Nggak Nafsu, dr Silvia Utomo: Ransangan Ini Sangat Manjur  

"Keempat pastikan mengkonsumsi air putih yang cukup setiap hari," terang dr Silvia Utomo.

 

Sebnarnya, selangkangan berwarna gelap bukan hal membahayakan, karena ini hal yang normal.

 

Selangkangan tidak terasa gatal, nyeri atau diikuti dengan keluar cairan dari alat vital, atau tercium bau busuk, itu masih normal.

 

Bila selangkangan sudah menghitam maka bisa coba untuk mencerahkan dengan mengoleskan hal-hal alami.

 

"Misalnya jeruk nipis atau jeruk lemon, irisan mentimun, pada area selangkangan," urai dr Silvia Utomo.

 

dr Silvia Utomo mengatakan, jika selangkangan mengalami iritasi maka penggunaan harus dihentikan.

 

"Dihentikan jika ada reaksi alergi atau iritasi dan konsultasikan kepada dokter," jelas dr Silvia Utomo.

 

Itulah, selangkangan menghitam namun masih bisa dicerahkan dengan bahan alami, menurut dr Silvia Utomo.***

Editor: Randi Manangin

Tags

Terkini

Terpopuler