David Beckham Rela Antri Selama 13 Jam Demi Melayat Jasad Ratu Elizabeth II

17 September 2022, 10:24 WIB
David Beckham rela antri 13 jam demi melayat jasad Ratu Elizabeth II./Twitter.com/ /

 

PORTAL SULUT – David Beckham rela antri lebih dari 13 jam demi untuk memberi penghormatan terakhirnya kepada Ratu Elizabeth II.

Selain rela antri lebih dari 13 jam untuk melayat jasad Ratu Elizabeth II, mantan kapten Timnas Inggris David Beckham juga harus berjalan kaki sepanjang 5 mil bersama pelayat lainnya.

David Beckham yang kini berusia 47 tahun, mengaku, mengaku sudah masuk antrian sejak pukul 2.15 pagi waktu setempat, dan baru bisa melihat peti mati Ratu Elizabeth II pada pukul 15.25 sore waktu setempat atau antri lebih dari 13 jam!

Baca Juga: 3 Tips Agar Tanaman Aglaonema Subur, Mengkilap dan Berwarna Merah Cerah Menurut Pakar Tanaman Hias

Seperti diketahui, jenazah Ratu Elizabeth II kini disemayamkan di Westminster Hall, London dan rakyat Britania Raya dipersilakan melayat dan memberi penghormatan terakhirnya, sebelum mendiang dikubur pada Senin, 19 September 2022.

Momen itu membuat banyak orang berbondong-bondong untuk melayat jenazah Ratu Elizabeth II, tak terkecuali para pesohor dunia --termasuk di antaranya David Beckham.

Dilansir PortalSulut.Pikiran-Rakyat.com dari ESPN, David Beckham rela ikut dalam antrian sepanjang 5 mil demi melayat dan memberikan penghormatan kepada jenazah Ratu Elizabeth II.

Saat diwawancara, David Beckham mengatakan bahwa dirinya mengemil keripik, permen dan donat dengan sesama warga Britania Raya lainnya saat mengantri untuk menjaga energi mereka.

David Beckham mengaku mendoakan mendiang Ratu Elizabeth II dengan sungguh-sungguh, bahkan dirinya sampai meneteskan air mata sewaktu mendengar kabar kepergian Ratu Elizabeth II.

Tayangan televisi Westminster Hall menunjukkan David Beckham, yang bertemu Ratu Elizabeth II beberapa kali selama 70 tahun pemerintahannya, tampak menangis saat menunggu untuk melewati peti matinya.

Baca Juga: Tak Disangka, 5 Tanaman Hias Cantik Ini Masih Naik Daun dan Banyak Diburu di Tahun 2022

Berhenti untuk memberi penghormatan di dekat peti mati sekitar pukul 15.25 waktu setempat, David Beckham menundukkan kepala dan memejamkan mata sejenak.

David Beckham dalam wawancara juga berbicara tentang kebanggaannya menyanyikan "God Save The Queen" sebelum pertandingan dengan Inggris.

"Saya dibesarkan dalam keluarga royalis dan saya dibesarkan seperti itu, jadi jika kakek-nenek saya (telah) berada di sini hari ini, saya tahu bahwa mereka ingin berada di sini, jadi saya di sini atas nama mereka dan atas nama keluarga saya. dan tentu saja untuk merayakannya dengan semua orang di sini," kata David Beckham kepada ITV News.

"Berapa kali saya bisa bertemu dengannya (Ratu Elizabeth II) sepanjang karir saya dan saya sangat beruntung untuk mewakili negara saya, menjadi kapten negara saya," aku David Beckham.

David Beckham sendiri menjadi salah satu yang menerima gelar Order British Empire (OBE) dari Ratu Elizabeth II.

Baca Juga: Gunakan Jahe Lengkuas dan Serai Untuk Obati Gatal-gatal di Kulit, Kata dr. Zaidul Akbar Begini Cara Meramunya!

David Beckham menerima gelar OBE dari Ratu Elizabeth II pada 2003, seusai dianggap bisa melayani masyarakat lewat sepakbola, di mana ia punya catatan 115 caps bersama timnas Inggris.

Sepanjang kariernya bersama timnas Inggris, dari 1996 hingga 2009, David Beckham berhasil mencetak 17 gol untuk negaranya, serta tampil di tiga turnamen Piala Dunia.

David Beckham juga memenangkan enam gelar Liga Premier dan Liga Champions di antara berbagai penghargaan selama karir gemilang di mana dia bermain untuk Manchester United, Real Madrid, LA Galaxy, AC Milan dan Paris Saint-Germain sebelum pensiun pada 2013.***

 

Editor: Cadavi Lasena

Sumber: ESPN

Tags

Terkini

Terpopuler