Siap Teror Penonton, Pengabdi Setan 2: The Communion Tayang Hari Ini

- 4 Agustus 2022, 09:40 WIB
Pengabdi Setan 2 tayang 4 Agustus 2022 di bioskop
Pengabdi Setan 2 tayang 4 Agustus 2022 di bioskop /Instagram/@rapifilm/

Tak hanya itu, “Pengabdi Setan” juga mencatat berbagai pencapaian, termasuk film yang meraih piala terbanyak di Festival Film Indonesia 2017 dan film Indonesia terlaris sepanjang masa di Malaysia.

Untuk film Pengabdi Setan 2, penulis dan sutradara Joko Anwar mengatakan film ini dibuat untuk disaksikan spesial di layar lebar demi pengalaman menonton yang total.

"Film ini dibuat untuk dinikmati di sinema. Tidak cuma seram, tapi kami ingin buat pengalaman (menonton) yang menyenangkan, seru, menegangkan dan menjadi sesuatu yang bisa dinikmati semua orang," kata Joko dalam jumpa pers peluncuran trailer "Pengabdi Setan 2: The Communion" di Jakarta, dikutip dari Antara.

Baca Juga: Rezeki Datang 7 Hari Kemudian, Cukup Kerjakan 4 Amalan ini di Hari Jumat Terang Syekh Ali Jaber

Lebih lanjut, Joko menambahkan alasan dirinya memilih adegan-adegan yang pada akhirnya ditunjukkan di trailer perdana "Pengabdi Setan 2: The Communion".

Ia mengatakan, tujuan trailer adalah untuk merepresentasikan film agar tidak melenceng, agar tidak menipu penonton, sehingga ekspektasinya sesuai dengan penonton.

"Dirinya ingin menunjukkan latar, karakter dan konflik utama dari sekuel ini" tambahnya

Ada pun latar tempat utama film berada di sebuah rumah susun lawas dan mencekam, serta memberikan cerita yang lebih besar.

"Kami ingin meng-capture Jakarta di era tahun '85. Ingin mengajak penonton masuk ke rumah susun, karakter, dan konflik yang terjadi. Kami juga ingin meng-capture perasaan klaustrofobia, dread, di dalam film ini. Pemilihan adegan-adegan (dalam trailer) diharapkan bisa merefleksikan filmnya nanti di bioskop," jelas pria yang juga menyutradarai "Gundala" (2019) itu.

Di sisi lain, produser Sunil Soraya mengatakan, sekuel dari filmnya di tahun 2017 tersebut dibuat dengan pertimbangan dan persiapan yang matang.

Halaman:

Editor: Ralki Sinaulan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah