Stop Produksi Note Series, Samsung: Fokus ke Ponsel Lipat Terbaru

- 28 November 2021, 05:51 WIB
Ilustrasi logo Samsung
Ilustrasi logo Samsung /

Baru-baru ini, perusahaan mengumumkan desain serta cara lipat perangkat yang berbeda dari layar OLED fleksibel. Desain ini disebut Slidable Flex, yang tampak seperti layar datar yang dapat diperpanjang dengan menarik ujungnya dan layar Rollable Flex yang dapat dibuka dari tabung.

Bukan hanya itu, Samsung juga membagikan poster desain yang mirip Galaxy Z Fold, hanya saja diletakkan secara horizontal. Desain ini disebut Flex Note dan tidak terlalu menarik di antara dua desain lainnya.

Baca Juga: Resmi Dirilis, Samsung Galaxy A03 Bawa Kamera 48 MP dan Baterai 5.000 mAh

Sebagai catatan, Samsung belum mengonfirmasi bahwa ketiga desain lensa tersebut akan berfungsi pada ponsel yang akan datang. Pengumuman hanya menunjukkan kemungkinan perusahaan menggunakan teknologi layar OLED fleksibel tersebut.

Selain itu, produk-produk Samsung yang akan diumumkan pada acara tahun ini, juga akan mengikuti langkah Galaxy S21 yang sudah dilengkapi dengan fitur Note seperti fungsi S Pen.
Manajemen Samsung juga mengatakan, bahwa mereka akan memperkenalkan seri Galaxy Z Flip yang lebih kuat dengan model yang diperbarui. Selain itu juga Samsung akan memperkenalkan Z Fold Seri Baru.

Lagi pula, kata “smartphone” atau sejenisnya juga tidak disebutkan dalam poster. Jadi, mungkin saja layar digunakan untuk perangkat Samsung lainnya, seperti TV, laptop, atau tablet. Jadi, jangan berharap dulu kalau Samsung akan meluncurkan ponsel lipat dengan macam-macam gaya lipat.

Dan fakta bahwa Samsung mengumumkan layar tersebut mengartikan kalau perusahaan setidaknya sedang mempertimbangkan perangkat lipat baru.

Terkait hal ini, dilansir Phonearena, Samsung juga memberikan tanggapannya.
"Kami berkomitmen untuk berinovasi dalam pengalaman seluler baru yang mengalir tanpa hambatan dan terus menerus ke mana pun kami pergi untuk membuat hidup konsumen lebih mudah dan lebih baik,"***

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x