Battle Spesifikasi Handphone Samsung Galaxy M23 5G VS Infinix Zero 5G Indonesia! Manakah Yang Terbaik?

18 Maret 2023, 12:23 WIB
Samsung Galaxy M23 5G /Hasil tangkapan layar dari kanal YouTube Gadgetin

PORTAL SULUT - Artikel kali ini penulis akan menyajikan perbandingan spesifikasi handphone Samsung Galaxy M23 5G vs Infinix Zero 5G yang cukup banyak menyita perhatian para gadget mania Indonesia.

Samsung Galaxy M23 5G dan Infinix Zero 5G merupakan handphone yang telah dibekali desain dan fitur yang mampu memanjakan para penggunanya.

Selain spesifikasi dan kualitasnya yang mumpuni, kedua handphone ini juga memiliki harga yang cukup terjangkau di Indonesia.

Samsung Galaxy M23 5G sendiri adalah handphone yang memiliki keunggulan utama pada kapasitas baterai besar dan tahan lama serta kemampuan perekaman video hingga resolusi 4K.

Baca Juga: HP MEWAH! Battle Spesifikasi Handphone Oppo Find N2 Flip VS Samsung Galaxy Z Flip4 5G Indonesia

Sedangkan untuk handphone Infinix Zero 5G memiliki keunggulan pada bagian kamera depan 60 MP dengan OIS dan autofokus kamera utama 108 MP.

Lantas dari keseluruhan spesifikasi, handphone manakah yang lebih baik?

Dikutip Portalsulut.com dari channel YouTube Ngasih Info Tech pada tanggal 17 Maret 2023, berikut ulasan spesifikasi lengkap handphone Samsung Galaxy M23 5G dan Infinix Zero 5G Indonesia.

1. Tahun Rilis

Samsung Galaxy M23 5G dan Infinix Zero 5G merupakan handphone yang dirilis di Indonesia pada tahun 2022. (0-0).

2. Layar

Untuk layar sendiri, handphone Samsung Galaxy M23 5G memiliki jenis layar PLS TFT dengan ukuran ideal Indonesia 6.6 inch, refresh rate 120Hz, resolusi 1080 x 2408 piksel, rasio 20:9 dan kerapatan 400 ppi.

Sedangkan handphone Infinix Zero 5G memiliki jenis layar IPS LCD dengan ukuran 6.78 inch, refresh rate 120 Hz, resolusi 1080 x 2460 piksel, resio 20:9 serta kerapatan 388 ppi. (1-0).

3. Kamera

Di sisi kamera, handphone Samsung Galaxy M23 5G dibekali 3 kamera utama, konfigurasi 50 MP (wide), f/1.8, 8 MP (ultrawide), f/2.2, 2 MP (macro), f/2.4 dan 1 kamera depan, konfigurasi 8 MP (wide).

Handphone Infinix Zero 5G memiliki 3 kamera utama, konfigurasi 48 MP (wide), f/1.8, 13 MP (telephoto), f/2.5, 2 MP (AI), f/2.4 dan 1 kamera depan, konfigurasi 16 MP (wide), f/2.0. (0-1).

Baca Juga: 5 Rekomendasi Ponsel Gaming Chipset Snapdragon! Mulai dari Harga Rp 1 Jutaan Doang

4. Bodi

Pada bagian bodi, Samsung Galaxy M23 5G memiliki dimensi 165.5 x 77 x 8.4 mm dengan berat 198 gram dan handphone Infinix Zero 5G memiliki dimensi 168.7 x 76.5 x 8.8 mm serta berat 199 gram. (1-0).

5. Baterai

Samsung Galaxy M23 5G memiliki kapasitas baterai 5000 mAh pengisian daya 25W dan handphone Infinix Zero 5G memiliki kapasitas baterai 5000 mAh pengisian cepat 33W. (0-1).

6. Memori

Memori sendiri, handphone Samsung Galaxy M23 5G dibekali varian ram 6/128GB dan handphone Infinix Zero 5G memiliki varian Ram yang sama 6/128GB. (0-0).

7. Hardware

Di sektor hardware, handphone Samsung Galaxy M23 5G telah ditenagai Qualcomm Snapdragon 750G dan handphone Infinix Zero 5G ditenagai Chipset MediaTek Dimensity 900 yang lebih kencang secara performa. (0-1).

8. Harga

Di Indonesia sendiri, handphone Samsung Galaxy M23 5G memiliki harga Rp 3.699.000 dan handphone Infinix Zero 5G memiliki harga Rp 3.216.000. (0-1).

Demikianlah pembahasan perbandingan spesifikasi handphone Samsung Galaxy M23 5G dan Infinix Zero 5G Indonesia.***

Editor: Harry Tri Atmojo

Tags

Terkini

Terpopuler