Battle Spesifikasi Handphone Oppo A16 VS Samsung Galaxy M02 Indonesia! Manakah Yang Terbaik?

5 Maret 2023, 10:26 WIB
Battle Spesifikasi Handphone Oppo A16 VS Samsung Galaxy M02 Indonesia! Manakah Yang Terbaik? /www.vivo.com

PORTAL SULUT - Kali ini penulis akan menyajikan perbandingan spesifikasi handphone termurah dari Oppo A16 vs Samsung Galaxy M02 yang cukup banyak diincar para gadget mania di Indonesia.

Oppo A16 dan Samsung Galaxy M02 diketahui hadir dengan membawa desain dan fitur yang menarik sehingga cukup banyak diminati di Indonesia.

Kedua handphone ini juga memiliki harga yang cukup terjangkau di Indonesia.

Baca Juga: Battle Spesifikasi Handphone Rp1 Jutaan Samsung Galaxy M12 VS Redmi 10 2022 Indonesia! Manakah Yang Terbaik?

Oppo A16 sendiri merupakan handphone unggulan dari Brand Oppo yang membawa keunggulan utama pada Kamera Depan yang Alamai Peningkatan Dibanding Pendahulunya.

Sedangkan handphone Samsung Galaxy M02 memiliki keunggulan utama pada Desain Belakang dengan Tekstur Bergaris agar Tidak Mudah Tinggalkan Noda Sidik Jari.

Lantas dari keseluruhan spesifikasi, handphone manakah yang terbaik?

Dikutip Portalsulut.com dari channel YouTube Gadgetln pada tanggal 4 Maret 2023, Review handphone Samsung Galaxy M02 Indonesia.

Berikut ulasan spesifikasi lengkap handphone Oppo A16 dan Samsung Galaxy M02 Indonesia.

1. Tahun Rilis

Oppo A16 dan Samsung Galaxy M02 adalah handphone yang dirilis dengan tahun yang sama yaitu 2021 dan telah didukung jaringan 4G. (0-0).

Baca Juga: Makin Modis dan Glamour, Vivo X90 Harga Terjangkau dan Varian Warna Terbaru

2. Kamera

Di sisi kamera, handphone Oppo A16 memiliki 3 kamera utama, konfigurasi 13 MP (wide), f/2.2, 2 MP (macro), f/2.4, 2 MP (depth), f/2.4 dan 1 kamera depan, konfigurasi 8 MP (wide), f/2.0.

Sedangkan handphone Samsung Galaxy M02 memiliki 2 kamera utama, konfigurasi 13 MP (wide), f/1.9, 2 MP (macro), f/2.4 dan 1 kamera depan, konfigurasi 5 MP (wide). (1-0).

3. Layar

Untuk layar, handphone Oppo memiliki ukuran layar 6.52 inci, Refresh Rate 60 Hz, Resolusi 720 x 1600 piksel, Rasio 20:9 serta Kerapatan 269 ppi.

Sedangkan handphone Samsung Galaxy M02 memiliki ukuran layar ideal Indonesia 6.5 inci, Refresh Rate 60 Hz, Resolusi 720 x 1600 piksel, Rasio 20:9 dan Kerapatan 270 ppi. (0-1).

4. Bodi

Pada bodi, handphone Oppo A16 memiliki dimensi 163,8 x 75,6 x 8,4 mm dengan berat 190 gram yang lebih ringan dibandingkan handphone Samsung Galaxy M02 yang memiliki dimensi 164 x 75,9 x 9,1 mm serta berat 206 gram. (1-0).

5. Baterai

Oppo A16 merupakan handphone yang membawa kapasitas baterai 5000 mAh dan handphone Samsung Galaxy M02 membawa kapasitas baterai yang sama 5000 mAh. (0-0).

Baca Juga: Intip Harga Mutakhir Samsung A73 5G, Tahan Debu dan Air Rating IP67, Speknya Begini

6. Memori

Memori sendiri, handphone Oppo A16 memiliki Varian Ram 4/64GB dan handphone Samsung Galaxy M02 memiliki Varian 2/32GB. (1-0).

7. Hardware

Di sektor hardware, handphone Oppo A16 telah ditenagai MediaTek Helio G35 yang lebih baik secara performa dan handphone Samsung Galaxy M02 ditenagai MediaTek MT6739W. (1-0).

8. Harga

Di Indonesia sendiri, handphone Oppo A16 memiliki harga Rp 1.199.000 dan handphone Samsung Galaxy M02 memiliki harga Rp 1.400.000. (1-0).***

Editor: Harry Tri Atmojo

Tags

Terkini

Terpopuler