12 Arti Gempa Bumi Menurut Kitab Primbon Jawa

- 17 Maret 2022, 10:27 WIB
Gambar : Ilustrasi / Gempa bumi
Gambar : Ilustrasi / Gempa bumi /

 

PORTAL SULUT - Gempa bumi merupakan salah satu fenomena alam yang cukup mengerikan bagi manusia.

Gempa terjadi akibat adanya pergeseran lempengan tektonik atau kerak bumi.

Terlepas dari itu, menurut Kitab Primbon Jawa gempa bumi ternyata memiliki arti dibalik terjadinya fenomena tersebut.

Baca Juga: 2 Weton SULIT Dipuaskan Tapi Mudah Ditaklukkan Kata Primbon Jawa, Kuncinya ini!

Arti dari gempa bumi menurut Primbon Jawa pun bervariasi. Ada yang menyangkut hal sosial, keadaan alam, ekonomi dan hal-hal lainnya.

Dilansir Portalsulut.pikiran-rakyat.com dari buku Primbon Mujarobat Kubro, ini dia 12 arti dari gempa bumi menurut Primbon Jawa.

1. Bila ada gempa bumi pada bulan Muharam dan terjadi di siang hari, maka akan ada banyak orang yang terlihat prihatin. Dan bila terjadi pada malam hari, maka akan banyak orang yang mengalami kesukaran (kesusahan).

2. Bila ada gempa bumi pada bulan Safar dan terjadi di siang hari, maka akan ada transmigrasi dan banyak penyakit. Dan bila terjadi di malam hari, maka orang-orang akan selamat pada tahun tersebut.

3. Bila ada gempa bumi pada bulan Rabiul Awal dan terjadi di siang hari, maka akan banyak penyakit dan sebagainya. Dan bila terjadi di malam hari, maka akan banyak hujan dan akan ada laut pasang.

Baca Juga: Kok Rajin Ibadah Tapi Rezeki Masih Sempit? Syekh Ali Jaber Ungkap Penyebabnya, Ternyata Sering Dilakukan

4. Bila ada gempa bumi pada bulan Rabiul Akhir di siang hari, maka akan banyak orang yang meninggal dunia dan ada petinggi Negara yang akan meninggal dunia. Dan bila terjadi pada malam hari, maka akan baik, banyak hujan, harga bahan pokok murah, dan semua tanaman menjadi subur.

5. Bila ada gempa bumi pada bulan Jumadil Awal maka aka nada percekcokan, permusuhan dan lain-lain.

6. Bila ada gempa bumi pada bulan Jumadil Akhir maka akan ada musim kemarau yang panjang, banyak hewan yang kelaparan dan kurus pada tahun tersebut.

7. Bila ada gempa bumi pada bulan Rajab dan terjadi di siang hari, maka ada banyak musibah dan penyakit pada bulan tersebut. Dan bila terjadi pada malam hari, maka akan ada peperangan dan banyak penyakit.

8. Bila ada gempa bumi pada bulan Sya’ban dan terjadi di siang hari, maka akan ada banyak orang yang meninggal dunia. Dan bila terjadi pada malam hari, maka banyak barang yang mahal.

9. Bila ada gempa bumi pada bulan Ramadhan dan terjadi di siang hari, maka akan ada pertengkaran dan kerusuhan. Dan bila terjadi di malam hari, maka akan banyak orang bertransmigrasi dan akan menerima sesuatu dari orang lain.

Baca Juga: 6 Bocoran Kode Redeem FF 17 Maret 2022, Ayo Diklaim!

10. Bila ada gempa bumi pada bulan Syawal dan terjadi di siang hari, artinya akan ada banyak musibah dan kerusuhan. Dan bila terjadi pada malam hari, maka akan ada percekcokan dan banyak orang sesat dari agamanya.

11. Bila ada gempa bumi pada bulan Dzulqa'dah dan terjadi di siang hari, artinya akan banyak terjadi persaingan. Dan bila terjadi pada malam hari, maka akan banyak orang hijrah ke luar negeri.

12. Bila ada gempa bumi pada bulan Dzulhijjah di siang hari, maka artinya akan banyak orang bermusuhan dan kesulitan. Dan bila terjadi di malam hari, maka banyak rumah yang akan runtuh, banyak hujan, tanaman akan subur, dan banyak orang akan berbuat baik.***

Editor: Rensa Bambuena

Sumber: Primbon Jawa Mujarobbat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah