Primbon Jawa Ungkap, Begini Ciri-ciri Orang yang Memiliki Ilmu Tinggi, Apakah Kamu Termasuk!

- 15 Juni 2023, 08:47 WIB
Ilustrasi, Ciri orang yang Memiliki Ilmu Tinggi
Ilustrasi, Ciri orang yang Memiliki Ilmu Tinggi /Pixabay/Activedia / /
PORTAL SULUT - Ternyata ada beberapa tanda dan ciri-ciri orang yang yang memiliki lmu tinggi, menurut kitab Primbon Jawa
 
Berdasarkan wejangan Primbon Jawa ada beberapa tanda dan ciri-ciri seseorang yang memiliki ilmu yang sangat tinggi.
 
Bahkan yang ilmunya tinggi tentunya bisa melakukan berbagai hal ilmu yang mengeluarkan aura positif dan sangat kuat. 
 
Dimana, berdasarkan wejangan Primbon Jawa ternyata terdapat kurang lebih ada 3 ciri-ciri yang dimiliki orang yang berilmu tinggi
 
Dikutip Chanel YouTube Inspirasi Kita Zodiak, inilah ciri-ciri orang yang berilmu tinggi menurut Primbon Jawa.
 
1. Tidak banyak bicara.
 
 
Seseorang berilmu tinggi tidak akan banyak bicara seperti seseorang yang tidak mengumbar segala sesuatu.
 
Hal ini justru berguna untuk menutupi kekurangannya saja Menurut wejangan Primbon Jawa lebih baik kita terdiam dan terlihat bodoh daripada banyak bicara dan terlihat sangat bodoh. 
 
Karena orang yang berilmu tinggi akan menciptakan daya cipta yang dapat bermanfaat bagi orang lain. 
 
Tidak hanya sekedar ucapan namun bukti nyata yang dapat dimanfaatkan, namun semua ini akan sangat tergantung dari pribadi masing-masing.
 
Usaha yang dilakukan diimbangi dengan ikhtiar kerja keras dan doa akan membuat ilmu yang dimiliki menjadi semakin tinggi.
 
2. Mempunyai akhlak mulia. 
 
Seseorang yang memiliki ilmu tinggi akan mempunyai akhlak yang mulia, karena sejatinya semakin tinggi ilmunya maka akan semakin tinggi juga akhlaknya.
 
Dirinya akan selalu rendah hati tidak mudah emosi dan suka membantu orang-orang yang membutuhkan.
 
Iman dan takwanya juga akan semakin kuat kepada sang pencipta menurut wejangan Primbon Jawa.
 
Janganlah menjadi orang yang keburukannya lebih kuat daripada kebaikannya, lebih kuat daripada kedermawanannya serta kekurangannya lebih kuat daripada kebajikannya.
 
 
3. Tidak pernah sombong.
 
Seseorang yang memiliki ilmu yang tinggi tidak akan pernah sombong. Contohnya orang yang sombong itu seperti orang yang berdiri di atas gunung, ia akan melihat orang lain itu kecil lebih kecil dari dirinya.
 
Namun sayangnya dirinya juga tidak menyadari jika seseorang yang melihatnya di bawah gunung akan melihat dirinya juga kecil.
 
Seseorang yang memiliki ilmu tinggi cenderung seperti pohon padi di mana pada saat dirinya mulai berisi maka dirinya akan semakin menunduk.
 
Hal ini karena orang yang memiliki ilmu tinggi sadar betul bahwa semua itu hanyalah titipan dari Tuhan Yang Maha Kuasa.
 
Itulah ciri-ciri orang yang memiliki ilmu yang tinggi kata Primbon Jawa. Ramalan Primbon Jawa merupakan penafsiran manusia berdasarkan pada tradisi masyarakat Jawa kuno, karena perhitungan manusia tentu ada melesatnya dan kadang berbeda dengan realitas kehidupan kita.
 
Percayalah bahwa perhitungan yang paling mutlak adalah perhitungan Tuhan Yang Maha Esa, maka seluruh yang terjadi di muka bumi ini sudah sepatutnya kita sandarkan padanya.***

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x