Dipercaya, 7 Lukisan Ini Bisa Mendatangkan Keberuntungan dan Kemakmuran Bagi Pemiliknya

- 6 Mei 2022, 10:05 WIB
Ilustrasi rumah /Pixabay
Ilustrasi rumah /Pixabay /

PORTAL SULUT - Menurut Feng Shui ada 7 lukisan yang dipercaya bisa mendatangkan keberuntungan dan kemakmuran bagi pemiliknya.

Ahli feng shui menyebutkan 7 lukisan-lukisan jika berada dalam rumah ataupun tempat usaha seseorang maka akan mendatangkan keberuntungan dan kemakmuran bagi pemiliknya.

Dipercaya bahwa 7 lukisan yang akan disebutkan dalam artikel sangatlah indah saat dipandang dan mampu menarik rezeki untuk masuk.

Baca Juga: Beruntungnya Kamu Jika Punya Tahi Lalat Seperti ini, Pembawa Keberuntungan dan Rezeki kata Feng Shui

Lantas, lukisan-lukisan apa saja yang bisa datangkan keberuntungan dan kemakmuran menurut Feng Shui tersebut?

Berikut penjelasannya, sebagaimana dikutip portalsulut.pikiran-rakyat.com dari kanal YouTube Naura Komputer unggahan Tahun lalu, berikut 7 lukisan pembawa keberuntungan dan kemakmuran tersebut;

1. 8 Kuda berlari

Menurut Feng Shui Lukisan 8 kuda berlari adalah lukisan keberuntungan yang pertama.

Makna kuda berlari diasosiasikan dengan kesuksesan, sedangkan jumlah 8 kuda sebagai 8 penjuru mata angin.

Lukisan ini melambangkan karir yang bagus bagi orang yang memajangbya di rumah.

2. 9 Ikan Koi

Disebutkan Feng Shui makna dari lukisan 9 ikan koi adalah pemiliknya akan keberuntungan tertinggi.

Selain itu, menurut Feng Shui ikan koi yang digambarkan dengan tinta emas melambangkan kemamkmuran.

Apabila dalam lukisan tersebut terdapat bunga teratai, mempresentasikan dewi Kwang In yang merupakan dewi pembawa keberuntungan.

Baca Juga: 9 Hal Penting Pintu Utama Harus Bersih, Rumah Tangga Jadi Cemerlang, Kata Feng Shui

3. Burung Merak

Lukisan burung merak bermakna memiliki hubungan yang harmonis dengan keluarga.

Lukisan ini juga bisa menjadi penangkal, jika anda bermasalah dengan hukum.

4. Shio Pemilik Rumah

Disebutkan Ahli Feng Shui bahwa penempatan lukisan shio pemilik rumah akan meningkatkan kewibawaan dan kharisma pemilik rumah.

Penempatan lukisan ini juga bisa membawa kemakmuran bagi keluarga di rumah.

5. Bambu

Lukisan bambu menurut Feng Shui memiliki makna yang sangat baik.

Pasalnya tanaman bambu memiliki makna bersahaja, umur panjang dan kuat, sehingga dipercaya bisa memberikan keberuntungan bagi keluarga.

6. Burung Merpati

Lukisan burung merpati melambangkan kesetiaan, karena burung merpati hanya menikah satu kali sepanjang hidupnya.

Sehingga objek lukisan burung merpati dianggap dapat membawa keberuntungan dalam hidup.

7. Kupu-kupu

Menurut Feng Shui bahwa lukisan kupu-kupu diasosiasikan dengan hal-hal yang romantis.

Jika anda ingin memiliki pasangan yang setia, maka hiasilah rumah dengan lukisan kupu-kupu.

Karena disamping membuat keindahan, keberadaan lukisan kupu-kupu juga bisa mendatangkan keberuntungan dan kemakmuran.***

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah