7 Kebiasaan Ini Kata Primbon Jawa, Membuat Seseorang Dijaga Malaikat Dalam Hidupnya

- 23 Maret 2022, 15:57 WIB
Ilustrasi.7 Kebiasaan Ini Kata Primbon Jawa, Membuat Seseorang Dijaga Malaikat Dalam Hidupnya
Ilustrasi.7 Kebiasaan Ini Kata Primbon Jawa, Membuat Seseorang Dijaga Malaikat Dalam Hidupnya /Pixabay/Pixundfertig

PORTAL SULUT - 7 Kebiasaan yang bisa membuat seseorang dijaga Malaikat kata Primbon Jawa.

Kebiasaan tertentu yang dilakukan seseorang menurut Primbon Jawa bisa mengundang Malaikat yang melindungi dirinya.

Seseorang yang melakukan kebiasaan ini akan membuat dirinya didampingi malaikat, sehingga rezeki dan keberuntungan akan menjadi bagian orang tersebut.

Baca Juga: Wah Ternyata 9 Kebiasaan Dianggap Sepele Ini Bisa Membuat Rezeki Anda Terhambat, Cepat Hilangkan

Dilansir portalsulut.pikiran-rakyat.com dari kanal YouTube Naura Komputer, pada unggahan 24 Januari 2022, berikut 7 kebiasaan yang bisa membuat Malaikat menjaga hidupmu;

1. Selalu bersyukur

Kebiasaan bersyukur ketika mendapatkan rezeki menjadi salah satu hal yang bisa membuat Malaikat menghampiri hidupmu.

Meskipun rezeki yang didapatkan tidak terlalu besar, namun dirimu selalu bersyukur dan bekerja keras, maka Malaikat akan melindungimu kata Primbon Jawa.

2. Rajin beribadah

Menurut Primbon Jawa, seseorang yang dilindungi Malaikat adalah mereka yang rajin beribadah, selalu berdoa dan memohon kepada Sang Pencipta.

Kemudahan rezeki dan kesehatan akan mudah didapat oleh mereka yang meminta kepada Tuhan.

Baca Juga: Kamu Pelihara Anjing? Hindari Kebiasaan ini saat Bersama Anjing Kamu

Rajin beribadah sendiri akan menimbulkan perasaan yang menyenangkan. Tak hanya itu, akan menimbulkan sikap dan sifat yang baik hati.

Tentunya selain berdasarkan Primbon Jawa, hal ini jugalah yang harus dilakukan sebagai manusia.

3. Selalu berpikir positif

Seseorang yang selalu berpikir positif, tidak memendam dan juga tidak berpikiran negatif dilindungi Malaikat.

Hal ini menurut Primbon Jawa membuat orang tersebut tenang dalam hidupnya.

4. Sabar dalam menghadapi masalah

Seseorang yang sabar dalam menghadapi segala persoalan, menurut Primbon Jawa akan dilindungi oleh Malaikat penjaga diri.

Baca Juga: Segera Tinggalkan! 6 Kebiasaan Makan Ini, Bisa Bikin Cepat Tua

5. Suka menolong

Kebiasaan yang bisa membuat seseorang dijaga Malaikat adalah Dengan melakukan kebiasaan menolong orang lain yang mendapatkan kesulitan dan permasalahan.

Dengan membuat orang lain keluar dari permasalahannya dan ikut menjadi orang baik.

6. Selalu menjaga kesehatan pribadi

Seseorang yang mampu menjaga kesehatannya adalah salah satu tanda akan dilindungi oleh malaikat penjaga diri.

Terutama, jika orang tersebut mau menjaga kesehatan diri dan lingkungannya.

Baca Juga: Orang dengan Kebiasaan ini Ternyata akan Dijaga Malaikat, Dapat Perlindungan dan Dimudahkan Rezekinya

7. Mau memahami dan belajar ilmu pengetahuan

Menurut Primbon Jawa Malaikat akan meelindungi seseorang yang mau memahami dan mempelajari ilmu pengetahuan, baik itu ilmu dunia dan keagamaan.

Kemudian jika sudah memiliki pemahaman dan pengetahun tersebut, dirinya tidak akan sungan mengajari ilmu tersebut kepada orang lain.

Sehingga Malaikat akan terus melindunginya selama hidup.

Demikian 7 kebiasaan yang bisa membuat Malaikat menjaga dirimu menurut Primbon Jawa.***

Editor: Jaka Prasojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah