Menurut Primbon, Inilah Kepribadian Positif dan Negatif Seseorang Berdasarkan Golongan Darah

- 19 Maret 2022, 17:28 WIB
Ilustrasi golongan darah
Ilustrasi golongan darah /mohammed_hassan / Pixabay/

PORTAL SULUT - Kepribadian positif dan negatif seseorang berdasarkan golongan darah menurut Primbon Jawa.

Menurut Primbon Jawa, sisi negatif dan positif seseorang bisa diketahui berdasarkan golongan darah yang dimilikinya.

Darah manusia terdiri dari 4 golongan darah yaitu :

Baca Juga: Sudah Terbukti! 3 Golongan Darah ini Paling Beruntung di Alam Semesta, Mereka akan Hidup Kaya Raya

1. Golongan darah A

2. Golongan darah B

3. Golongan darah AB

4. Golongan darah O

Lantas, bagaimana sifat dan karakter seseorang berdasarkan golongan darah?

Dikutip portalsulut.pikiran-rakyat.com dari kanal youtube Naura Komputer Tahun lAlu, berikut kepribadian positif dan negatif seseorang berdasarkan golongan darah:

1. Golongan darah A

Mereka dengan golongan darah ini cenderung memiliki kepribadian disiplin, serius dan sempurna dalam mengerjakan sesuatu.

Semua pekerjaan yang dilakukan harus sesuai prosedur.

Sedangkan kepribadian yang negatif meliputi, mudah stress, tertutup dengan pendapat orang lain.

Kemudian, jika menjadi pemimpin akan berlaku otoriter dan keras kepala.

Baca Juga: Terbukti Nyata! Orang dengan Golongan Darah ini Jauh Lebih Beruntung, Salah Satunya Bisa jadi Kaya Raya

2. Golongan darah B

Seseorang dengan golongan darah ini biasanya dianugerahi kreatifitas yang tinggi.

Menurut Primbon Jawa, mereka selalu memiliki banyak ide dalam pikirannya, dalam hubungannya orang tersebut adalah tipe yang romantis.

Selain itu, orang tersebut selalu berani dalam mengambil keputusan apapun resiko yang diambilnya, suka kebebasan.

Sedangkan untuk kepribadian negatifnya, meliputi, pemalas, sensitif dan kurang bertanggung jawab.

3. Golongan darah AB

Seseorang dengan golongan darah AB biasanya selalu menjunjung tinggi nilai demokratis.

Dalam berbagai hal mereka memiliki empati yang tinggi dan selalu menjadi orang yang pandai dalam melakukan kompromi.

Sedangkan untuk kepribadian negatif meliputi, tidak punya pendirian atau ragu-ragu.

Menurut Primbon Jawa, mereka dengan golongan darah AB sangat mudah dipengaruhi orang lain dan suka meremehkan orang disekitarnya.

Baca Juga: Inilah 3 Golongan Darah Yang Akan Tajir dan Bahagia di Bulan April, Rezeki Meroket Kata Primbon Jawa

4. Golongan darah O

Menurut Primbon Jawa, seseorang yang bergolongan darah ini cenderung memiliki Kepribadian yang positif seperti, pemberani ambisius dan suka menolong.

Sedangkan untuk kepribadian yang negatif, meliputi, sombong atau kejam, tidak tuntas cenderung egois, kurang terkontrol, sering bersikap kekanak-kanakan.

Demikian kepribadian positif dan negatif seseorang berdasarkan golongan darah, menurut Primbon Jawa.***

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah