Shio Ciong 2022, 4 Shio yang Nasibnya Kurang Beruntung di Tahun Macan, Inilah Cara Tolak Bala Kata Fengshui

- 31 Januari 2022, 19:30 WIB
Inilah shio ciong Tahun Macan
Inilah shio ciong Tahun Macan /horoscope/Denpasar Update

Shio Ciong 2022 : 4 Shio yang akan Ciong (Jiong) di tahun Kerbau 2022

Orang yang shionya ciong biasanya akan bersembahyang secara khusus kepada Dewa Thay Sui. Sembahyang khusus ini dinamakan sembahyang PO UN (Bao Yun). Masyarakat Tionghoa sendiri menyebutnya sebagai “sembahyang ciong” atau “ritual tolak bala”.

Untuk Dewa Thay Sui yang bertugas di tahun 2022, atau Imlek 2573 ini bernama Jenderal He E. Berikut riwayat singkat-Nya :

He E hidup pada jaman Dinasti Yuan ( 1271 – 1368). Beliau bernama asli He Ben lahir di kabupaten E sekarang kabupaten Yanling, propinsi Hunan). Orangnya pintar dan pengertiannya tinggi, menghadapi segala sesuatunya dengan keteguhan.

Pada masa perang, He E sering menang karena banyak akalnya. Waktu itu, di daerah peperangan Guanzhong banyak sekali mayat-mayat bergeletakan, He E pun memerintahkan anak buahnya untuk mengubur semua mayat dengan baik.

He E juga mendapat kepercayaan dari Yuan Shi Zu (Kubilai Khan), sehingga Beliau diangkat menjadi kepala tentara, dimana semua daerah yang penting dikuasakan kepada He E.

Secara tidak sengaja, di suatu daerah tiba-tiba ada tembok yang roboh. Di tembok yang roboh itu He E menemukan emas 7000 tael, dan emas tersebut tidak ada yang punya. Kebetulan waktu itu Yuan Shi Zu yang pergi menaklukan Yunnan (di Liu Panshan) sedang mengalami kekurangan logistik dan makanan.

He E pun memberikan 5000 tael untuk membantu para tentara (mendanai ekspedisi), sehingga tentara2 tidak mengambil uang dari rakyat. Setelah meninggal, He E dianugerahi gelar anumerta Yong Guo Gong, Zhen Xian.

Upacara sembahyang ciong sendiri, selain bertujuan untuk memohon berkah dan nasib baik, juga memohon perlindungan serta keselamatan, agar sepanjang tahun yang akan berjalan mereka selalu dilindungi oleh Shen Xian atau Dewa-Dewi.

Dalam Ciong, terdapat juga istilah Ciong besar dan Ciong kecil. Untuk tahun 2022 ini, ciong besarnya adalah shio Macan. Namun bukan berarti semua orang yang bershio macan akan terkena efek ciong besar. Secara spesifik, masih ada hitungan lain, berupa tahun kelahiran mana saja dalam Shio tersebut yang terkena ciong paling besar.

Halaman:

Editor: Muhamad Zakir Mokoginta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x