SIAP BERPISAH? Begini Skenario Terbelahnya Pulau Jawa dan Isi Ramalan Jayabaya

- 24 Januari 2022, 14:13 WIB
Ramalan Jayabaya.
Ramalan Jayabaya. //Tangkapan layar Instagram/@satria_ipix//

Kedahsyatan letusan gunung ini hanya dapat disandingkan dengan amukan maha dahsyat Gunung Toba pada letusan Toba muda, 74000 tahun silam, yang memuntahkan tak kurang dari 2800 kilometer kubik material letusan.

Sayangnya letusan itu terjadi sekitar 36 ribu tahun silam sehingga kita sulit untuk membuktikan apakah letusan ini telah atau mampu membelah permukaan tanah Jawa pada masa itu.

Walaupun Gunung Slamet tak mampu membelah pulau Jawa apakah ramalan Jayabaya tak bisa dibuktikan?

Dimulai Kalimantan ada pegunungan Meratus pegunungan ini bentuknya memanjang di Kalimantan Selatan arah timur laut Banjarmasin.

Pegunungan ini terbentuk atas dasar patahan besar purba yang dikenal dengan nama patahan besar Kebumen Muria Meratus.

Patahan ini membentang sepanjang 1000 km dari Karangbolong menunjuk arah timur laut melewati Semenanjung Muria dan dasar laut Jawa, hingga berujung di pegunungan Meratus Kalimantan Selatan.

Dari sinilah cikal bakal pulau Jawa terbentuk. Dari bertemunya dua lempeng benua dan bagian barat pulau yang diprediksi memiliki umur lebih tua, dibanding bagian timurnya.

Kompleks patahan besar Kebumen Muria Meratus ini juga dimitoskan bakal membuat pulau Jawa terbelah oleh gempa bumi yang membentang sepanjang lebih dari 1000 km.

Patahan ini diperkirakan sudah aktif sejak 60 juta tahun lalu dan kini diyakini sepenuhnya telah mati dengan hanya menyisakan gunug muda yang masih aktif.

Maka dibutuhkan sebuah trigger super mega kolosal cukup memicu jalur patahan besar purba yang telah mati ini, agar aktif kembali dalam waktu dekat.

Halaman:

Editor: Jaka Prasojo

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x