10 Weton Sakti dan Paling Kaya, Uangnya Awet seperti Diformalin menurut Primbon Jawa

- 21 Januari 2022, 14:57 WIB
Ilustrasi. weton yang menurut Primbon Jawa paling sakti
Ilustrasi. weton yang menurut Primbon Jawa paling sakti /Pixabay/KELLEPICS/

Karakter weton ini adalah karangan srengenge yang berarti mempunyai banyak rezeki dan berwawasan yang luas, juga weton Jumat Legi adalah seorang yang mandiri dia mampu berjuang sendirian untuk mencari nafkah.

Jumat Legi juga merupakan orang yang bertanggung jawab, terutama kepada keluarganya, dibuktikan dengan sifat weton ini yang benar-benar menjaga sandang pangan.

Itulah salah satu alasan yang menjadikan weton Jumat Legi bersifat hemat, entah bagaimana caranya dia akan memastikan anak-cucunya tidak akan kelaparan.

Karakter Sanggar Waringin menegaskan sifatnya yang bisa menjadi tempat perlindungan bagi keluarganya, Primbon Jawa memprediksi weton ini jika suatu saat kaya maka akan kuat dan berlangsung lama.

Baca Juga: Watak dan Rezeki Berdasar Tanggal Kelahiran, Lihat Rezeki Anda Kedepan

9. weton Sabtu Pahing

Dalam Primbon Jawa ditulis bahwa weton Sabtu Pahing mempunyai jumlah neptu paling besar, yaitu 18 yang berasal dari Sabtu dan Pahing sama-sama 9.

Orang dengan weton Sabtu Pahing wataknya susah ditebak, kadang menyenangkan namun kadang juga pemarah dan ambisius.

Memiliki neptu paling besar, weton ini berada di bawah watak lakune paripurna, artinya orang tersebut bersifat dominan dan tidak suka ditolak perintahnya, juga mandiri dan bisa mencari sandang pangannya sendiri.

Dalam hal ekonomi, weton Sabtu Pahing adalah orang yang sungguh-sungguh melakukan perhitungan untung rugi, baginya adalah suatu kebodohan bila harus mengeluarkan uang untuk sesuatu yang tidak jelas.

Halaman:

Editor: Ralki Sinaulan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah