Terlilit Hutang, Bapak Ini Hampir Jadikan Anak Sebagai Tumbal Pesugihan, Ini Ceritanya

- 16 November 2021, 08:36 WIB
Ilustrasi tumbal pesugihan
Ilustrasi tumbal pesugihan /Ilustrasi/Pexels/Kat Jayne

PORTAL SULUT – Menggunakan pesugihan termasuk cara instan untuk mendapatkan kekayaan yang jelas-jelas dilarang penggunaannya karena memakan korban tumbal.

Akan tetapi, banyak orang yang terobsesi dengan uang sehingga meghalalkan segala cara untuk mendapatkan kekayaan dengan cara pesugihan.

Seperti cerita pesugihan yang datang dari seorang bapak di acara talkshow kanal YouTube Lentera Malam. Sebut saja Namanya Muklis yang mengaku sempat akan menjadikan anak sebagai tumbal pesugihan.

Baca Juga: Ini 5 Jenis Tumbal Pesugihan Yang Ada di Indonesia, Sadis! Salah Satunya Manusia

Mulanya di tahun 2002, setelah menikah Muklis meneruskan usaha tembakau milik orang tuanya. Muklis tidak mengalami masalah bahkan sempat berkembang.

Sampai pada suatu hari, pabrik rokok yang bekerja sama dengan Muklis melakukan korupsi, sehingga membuat Muklis mengalami kerugian dan terlilit hutang ke para petani tembakau.

Kejadian tersebut membuat keluarga Muklis malu. Sehingga kemudian Muklis bertemu dengan Dewi Lanjar dalam mimpi dan menyuruhnya untuk pergi ke padepokan di pantai ujung negoro.

Muklis pun memutuskan untuk berangkat ke padepokan bersama temannya Yanto dan melakukan beberapa ritual yang disarankan oleh juru kunci di tempat itu.

Setelah melakukan beberapa ritual, dalam ritualnya, Muklis diminta Dewi Lanjar untuk menjadikan anaknya sebagai tumbal pesugihan. Mendengar permintaan tersebut, Muklis tidak mau karena ia sangat sayang kepada anaknya.

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x