Kamu Harus Hati-hati! 6 Sudut Rumah Yang Kerap Ditempati Makhluk Halus

- 15 November 2021, 15:27 WIB
  Ilustrasi. Bagian rumah yang sering ditempati makhluk halus.
Ilustrasi. Bagian rumah yang sering ditempati makhluk halus. /Pixabay/

PORTAL SULUT – Menurut Primbon Jawa, terdapat sudut atau bagian rumah yang kerap ditempati makhluk halus. Bagian rumah tersebut sangat disukai oleh makhluk halus.

Dalam Primbon Jawa, keberadaan makhluk halus tidak hanya berada di kuburan, rumah dan gedung terbengkalai, atau beberapa tempat lainnya.

Namun, dalam Primbon Jawa, rumah yang dihuni oleh manusia pun kerap ada makhluk halus.

Baca Juga: Jangan Disimpan Jika Ada 5 Benda Ini Dirumah, Cepat Buang dan Singkirkan, Bisa Membawa Kesialan

Dalam Primbon Jawa disebutkan, makhluk halus sering menempati bagian-bagian tertentu di dalam rumah.

Berikut bagian-bagian rumah yang sering ditempati makhluk halus menurut Primbon Jawa, seperti dikutip dari Kanal Youtube, ESA Production.

 

1. Kamar kosong

Biasanya makhluk halus suka menempati kamar kosong di rumah kita.

Untuk itu, sebaiknya diberikan penerangan yang cukup di kamar tersebut.

Selain itu, sirkulasi udara di kamar tersebut perlu di perhatikan. Kamar tersebut juga harus sering dibersihkan.

 Baca Juga: COBA KALAU BERANI! Begini Cara Dapat Foto Makhlus Halus Tanpa Aplikasi

2. Toilet atau kamar mandi

Sudah menjadi rahasia umum bahwa toilet dan kamar mandi memang sering ditempati oleh makhluk halus.

 

3. Gudang

Gudang ini biasanya tempat kita menyimpan barang-barang rongsokan. Disamping itu gudang juga jarang kita bersihkan.

Karena tidak sering dibersihkan maka akan banyak sekali didebu dan terkadang udaranya juga lembab, jika sirkulasi udaranya tidak diatur.

Tempat yang kadang didatangi oleh manusia, ditambah kotor dan sirkulasi udara tidak baik, bisa menarik makhluk halus.

Oleh karena itu, meskipun hanya gudang, wajib harus dibersihkan setiap hari. Sirkulasi udaranya juga perlu diperhatikan

 Baca Juga: HATI-HATI! 6 Weton Ini Rawan Diserang Makhluk Gaib di Malam Tahun Baru 2022

4. Dapur

Bagian ini juga sering ditempati oleh makhluk halus.

Apalagi jika kita sering meninggalkan makanan-makanan sisa.

Bahkan mereka bisa mengira jika makan tersebut disediakan untuk mereka.

Jadi makanan yang dimaksud disini itu bukan bentuk fisiknya, tetapi energi dari makanan itulah yang diserap oleh makhluk halus.

Oleh karena itu sangat penting kalau makan jangan sampai disisakan. Kebersihan di bagian dapur harus terus dijaga.

 

5. Kamar tidur

Ternyata kamar tidur juga bisa menjadi tempat berdiamnya makhluk halus.

Apalagi jika ranjang tempat kita tidur tersebut memiliki kolong. Karena kolong tersebut menjadi salah satu bagian tergelap di dalam kamar.

Selain itu, lemari juga bisa ditempati oleh makhluk halus. Apalagi jika lemari tersebut tidak ada pakaiannya atau dalam keadaan kosong.

 Baca Juga: 8 Penyebab Rezeki Kurang Lancar Menurut Primbon Jawa

6. Loteng

Loteng bagian atap rumah merupakan salah satu bagian rumah yang jarang sekali kita lihat.

Tempatnya yang gelap dan juga berdebu, membuat makhluk halus suka bertempat tinggal di situ.***

Editor: Ralki Sinaulan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah