Ini 9 Weton Wanita Jelmaan Dewi Sri Pembawa Kesejahteraan dan Kekayaan, Anda Termasuk Jelmaa Nyi Pohaci?

- 3 November 2021, 09:51 WIB
Ilustrasi 9 Weton Wanita Jelmaan Dewi Sri Pembawa Kesejahteraan
Ilustrasi 9 Weton Wanita Jelmaan Dewi Sri Pembawa Kesejahteraan /Pixabay/Lazare /

PORTAL SULUT — Dalam Primbon Jawa ada 9 weton wanita jelmaan Dewi Sri atau Nyi Pohaci.

9 weton wanita ini diramalkan sama seperti Dewi Sri atau Nyi Pohaci yang merupakan Dewi pembawa kesejahteraan dan kedamaian serta kemakmuran.

Apa saja ke 9 weton tersebut? Berikut penjelasannya.

Baca Juga: AWAS! Ini 7 Angka Keramat dan Peruntungan Semua Weton

Dewi Sri atau dikenal juga dengan sebutan Dewi Padi dalam mitologi masyarakat Jawa sangat dipercayai sebagai pembawa kemakmuran, kebahagiaan, dan kesejahteraan.

Dewi Sri atau Nyi Pohaci adalah sosok yang digambarkan sebagai wanita yang cantik jelita.

Tak hanya disebut sebagai Dewi Padi atau pangan, Dewi Sri juga merupakan simbol wanita yang cantik rupawan.

Seperti dilansir dari Channel YouTube Nusantarago, 9 weton wanita jelmaan Dewi Sri pembawa kemakmuran, kekayaan, dan keamanan bagi pria adalah sebagai berikut :

1. Minggu kliwon
Minggu kliwon memiliki neptu 14.

Wanita dengan weton ini adalah sosok yang pendiam dan tertutup.

Itu adalah sifat yang paling menonjol pada sosok yang lahir Minggu kliwon.

Wanita dengan weton ini memiliki banyak teman karena sifatnya yang menyenangkan.

Seperti pemaaf, sederhana, bijaksana, dan bertanggung jawab.

Selain itu, wanita dengan weton ini juga dikenal sebagai sosok yang tidak mau usil terhadap teman-temannya.

Kepribadiannya pun biasa-biasa saja, dan tidak terlalu keras.

Wanita ini juga tipe yang mampu mengangkat derajat suaminya meskipun dia ingin unggul dalam argumentasi.

Wanita ini sosok yang mampu menyimpan rahasia, tapi dia banyak mengalami penderitaan dalam hidup.

Tipe wanita dengan weton ini juga pandai mencari rezeki. Rezekinya itu pun akan bermanfaat bagi keluarganya dan bagi mereka yang membutuhkan.

Baca Juga: 7 Weton Istri Idaman Menurut Primbon Jawa

2. Senin wage
Weton ini memiliki neptu yang cukup kecil yakni 8.

Kepribadian dari wanita dengan weton ini adalah keras dan mudah marah. Tetapi dia tidak begitu berani terhadap laki-laki.

Sosok dengan weton ini pun pandai dalam mencari penghasilan, namun dia tidak sungguh-sungguh dalam pekerjaan.

Hal itu karena wanita ini senang membantu rekan kerja atau usahanya. Sehingga melupakan kebutuhannya sendiri.

3. Selasa kliwon
Weton ini memiliki neptu yang cukup besar yakni 11.

Wanita dengan weton ini memiliki kepribadian yang keras dan cenderung banyak bicara.

Selalu inggin ungul terhadap orang lain, juga selalu menarik hati orang lain.

Sifatnya pun suka menolong terhadap orang lain yang dalam kesusahan tanpa pamrih.

Hal itulah yang merupakan sisi baik dari wanita dengan weton ini.

Wanita dengan weton ini bisa diibaratkan dengan Dewi Sri yang bisa membawa kemakmuran bagi siapa saja.

4. Rabu pon
Weton ini memiliki neptu 14.

Wanita dengan weton ini memiliki kepribadian yang pendiam namun pandai bergaul.

Selain itu, wanita dengan weton ini juga pintar dan dapat mengangkat derajat suaminya.

Tapi jika wanita dengan dengan weton ini marah, maka akan sangat berbahaya sekali.

Tipe wanita dengan weton ini juga mandiri serta dapat mencari pendapatanya sendiri.

Baca Juga: 8 Jenis Hantu yang Terkenal di Indonesia, Salah Satunya Sering Dipelihara Orang!

5. Rabu wage
Weton ini memiliki neptu 11.

Wanita dengan weton ini memiliki kepribadian yang pendiam tapi pandai dalam bergaul.

Selain itu, wanita dengan weton ini juga pintar yang dapat mengangkat nama baik suami.
Namun kalau wanita ini marah akan sangat berbahaya sekali.

Wanita dengan weton ini juga sangat suka mencari pengahsilannya sendiri.

6. Kamis kliwon
Weton Kamis kliwon memiliki jumlah neptu yang besar yakni 16.

Wanita dengan weton ini mempunyai kepribadian yang mudah memberi kepada orang lain, cerdas pikirannya meskipun agak sedikit angkuh.

Selain itu, suka mengagungkan diri sendiri dan merasa lebih unggul dari pada orang lain.

Namun wanita ini pandai dalam mencari uang dan senang berhemat dalam hidupnya.

Sifat seperti inilah yang menjadikan wanita ini layak mendapat gelar Dewi Sri.

7. Jumat pon
Weton ini memiliki jumlah neptu 13.

Wanita dengan weton ini memiliki kepribadian yang sangat sensitif yaitu mudah tersinggung.

Namun yang paling istimewa dari wanita dengan weton ini adalah selalu merasa kasihan atau empati kepada orang lain.

Wanita inipun sangat senang membantu keluarganya meski sering hidup menderita.

Namun kelemahan wanita ini termasuk kurang pandai dalam mencari sandang pangannya.

Tapi, kelak suaminya lah yang akan mendapat keberuntungan berupa rezeki yang melimpah luar biasa.

Baca Juga: 11 Cara Membaca Pikiran Lawan Bicara Lewat Tatapan Mata, Menurut Primbon Jawa Harus Dipelajari

8. Jumat kliwon
Weton ini memiliki jumlah neptu 14.

Wanita dengan weton ini memiliki sifat yang tidak dapat dihalangi jika memiliki kemampuan.

Wanita ini termasuk dalam tipe yang bisa mencari uang dan dapat berhemat.

9. Sabtu legi
Weton ini mempunyai neptu 14 dengan sifat lakune rembulan.

Wanita dengan kelahiran weton ini sangat mudah tersinggung.

Tapi, wanita ini sangat mudah memberi kepada orang lain yang disukainya.

Walaupun dia kurang dapat mencari penghasilannya. Tapi kelak suaminya lah yang akan mendapat keberuntungan dan kemakmuran.

Itulah ke 9 weton wanita jelmaan Dewi Sri yang membawa kemakmuran, kebahagiaan, dan kekayaan. ***

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x